Menu

Jaga Asa Calon Investor di Masa Depan, Ternak Uang Perluas Edukasi Soal Investasi ke Pelajar, Seperti Apa?

29 Agustus 2022 09:15 WIB
Jaga Asa Calon Investor di Masa Depan, Ternak Uang Perluas Edukasi Soal Investasi ke Pelajar, Seperti Apa?

Foto Wanita Ketika Lulus Sekolah. (Pixabay/Edited by HerStory)

Fyi Beauty, dalam kegiatan CSR tersebut, Ternak Uang memberikan subsidi pendidikan kepada seluruh anak asuh di Panti Asuhan Yatim Ar-Rohmat. Penerima subsidi pendidikan ini berada di jenjang pendidikan SD-SMA dengan rentang usia 10-20 tahun.

Melalui subsidi pendidikan ini, platform belajar investasi yang berdiri pada tahun 2020 itu berupaya untuk meringankan biaya pendidikan, sehingga semua anak asuh di panti asuhan mendapatkan kesempatan untuk menyelesaikan sekolah.

Hal ini juga selaras dengan visi panti asuhan yatim Ar-Rohmat sendiri, yaitu untuk memberikan pelayanan kesejahteraan sosial pada anak terlantar dengan melaksanakan penyantunan, memberikan layanan pengganti orang tua/wali anak dalam memenuhi kebutuhan fisik, mental, dan sosial kepada anak asuh, sehingga memperoleh kesempatan yang luas, tepat, dan memadai bagi pengembangan kepribadiannya.

Selain memberikan subsidi pendidikan, Co-Founders Ternak Uang yang beranggotakan Raymond Chin, Timothy Ronald, dan Felicia Tjiasaka ini juga berbagi pengalaman dengan memberikan edukasi finansial singkat bertema “Pentingnya Menabung Sejak Dini”.

"Literasi keuangan bisa dilatih sejak dini, dimulai dari membangun kesadaran akan pentingnya menabung. Kebiasaan ini sebaiknya ditanamkan sejak kecil agar di masa depan tidak menjadi generasi yang konsumtif dan dapat mengelola keuangan dengan baik," tutup Timothy.

Baca Juga: Gak Perlu Hidup Pas-pasan, Ini Kiat Menabung untuk Kamu yang Gajinya UMR, Gimana Ya?

Baca Juga: Semua Anggota Keluarga Bisa Ikut Investasi, Cusss Kepoin Fitur Switch Account di KoinWorks Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan