Menu

Resep Gado-Gado, Lebih Sehat dan Bisa Buat Sendiri Dirumah

30 Agustus 2022 17:00 WIB
Resep Gado-Gado, Lebih Sehat dan Bisa Buat Sendiri Dirumah

Gado-gado (Instagram/mrs.wijaya)

HerStory, Jakarta —

Gado-gado salah satu makanan tradisional Indonesia yang banyak digemari. Terdiri dari berbagai macam jenis sayuran yang segar dan dilumuri dengan saus kacang. Kamu bisa membuat gado-gado sendiri di rumah dengan mengikuti resep ini, pastinya lebih sehat dan bisa untuk sekeluarga. 

Simak resepnya di bawah ini dari Cookpad.com.

Gado-Gado

Bahan-bahan:

  • 1 ikat kangkung
  • Secukupnya touge
  • Secukupnya kubis
  • Secukupnya kacang panjang
  • Secukupnya pepaya muda parut
  • 3 butir telur ayam (direbus)
  • 3 siung bawang putih
  • 150 gr kacang merah digoreng sangrai
  • 4 buah kencur
  • Sesuai selera cabai rawit hijau
  • 1 sdm air asam jawa
  • Secukupnya air

Cara membuat:

  1. Bersihkan semua sayur dan cuci sampai bersih lalu tiriskan
  2. Panaskan air hingga mendidih lalu rebus sayuran dan tiriskan
  3. Sangrai kacang tanah dengan sedikit minyak sampai matang
  4. Giling bawang putih, cabai rawit hijau, gula merah, dan kacang
  5. Tambahkan air asam jawa sedikit lalu tambahkan air biasa jika dirasa kuah terlalu kental
  6. Campurkan sayuran dan siram dengan kuah kacang. Hidangkan dengan telur rebus

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Auto Gak Berhenti Makan, Ini Lho Resep Cah Kangkung Telur Puyuh yang Enaknya Kebangetan

Baca Juga: Paling Enak Disantap Tengah Malam, Ini Aneka Resep Masakan Simple untuk Pelarian Darurat Kelaparan! Cuss Langsung Sikat!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nasibah Azzahra