Menu

Anniversary ke-6 Tahun, KoinWorks Komit Berdayakan UMKM Indonesia, Seperti Apa Kongkretnya?

01 September 2022 20:11 WIB
Anniversary ke-6 Tahun, KoinWorks Komit Berdayakan UMKM Indonesia, Seperti Apa Kongkretnya?

Acara konferensi pers perayaan hari jadi KoinWorks yang ke-6 tahun, di 100 Eatery & Bar, Dasar, Hotel Atlet Century Park, Jakarta, Kamis (1/9/2022). (Riana/HerStory)

Ben melanjutkan, pemodal ventura termasuk yang pertama mempercayai dan berinvestasi dalam visi KoinWorks, setelah melihat ekosistem inklusif di mana bisnis menghasilkan dampak dan nilai. Sebagai pembuka tahun 2022, kata dia, KoinWorks menerima putaran pendanaan seri C sebesar Rp 1,6 triliun. 

Sebagai pemanfaatannya, KoinWorks dapat menunjukkan kemampuannya yang melampaui penyediaan pembiayaan untuk UMKM, dengan merilis KoinWorks NEO, layanan keuangan terintegrasi untuk manajemen bisnis UMKM.

Inovasi hanya bernilai jika pengguna mendapatkan manfaatnya, dan dengan adanya pengusaha seperti Ridwan Mualik, KoinWorks memastikan berjalan di jalur yang tepat. 

Ridwan Mualik adalah pengguna KoinWorks yang menjalankan bisnis konveksi pakaian bernama Busana Kreasi Bangsa. Ridwan mengatakan bahwa KoinWorks membantu bisnisnya berkembang selama pandemi COVID-19. 

“Mengajukan pinjaman menggunakan KoinWorks sangat mudah, sehingga kami segera bisa melihat bisnis berkembang pesat terutama di hari-hari awal pandemi. Dengan pembiayaan yang diberikan, kami mampu meningkatkan produksi, dan menambah klien secara bersamaan. Saat ini, kami sudah memiliki 370 klien,” kata Ridwan. 

Melalui produk KoinBisnis, Ridwan juga berkontribusi pada ekosistem UMKM dengan membuat program untuk UMKM yang fokus pada fashion di mana ia menyediakan bahan pakaian untuk proses produksi, dan konsultasi tentang tren terbaru dalam bisnis fashion. 

“Kami berkeinginan untuk terus kreatif dengan berbagi peluang dengan orang lain. Saya tidak menyangka bahwa dengan ide sederhana, saya bisa menarik puluhan UMKM di fashion yang sekarang mempercayakan kami untuk memulai usahanya,” tutur Ridwan.

Nah Beauty, seiring pertumbuhannya, KoinWorks semakin konsisten dalam menyediakan layanan keuangan untuk segmen masyarakat yang belum terlayani oleh lembaga keuangan konvensional. 

KoinWorks memperkenalkan fitur baru dari produk personal KoinP2P, yaitu KoinP2P Grade S,  atau Grade Special. Bekerjasama dengan mitra terpercaya, KoinWorks menyalurkan pendanaan Grade S kepada para pekerja sektor informal seperti salesman, toko kelontong, dan pedagang grosir untuk membantu mengembangkan usaha dan meningkatkan kesejahteraan sosial mereka. 

Melalui KoinP2P Grade S, KoinWorks menawarkan, “Lower Risk, Bigger Impact” kepada para pendananya. Dengan risiko lebih rendah, pendana dapat memberikan dampak sosial yang lebih besar.

Baca Juga: Bantu UMKM untuk Beralih Ke Digital, TikTok Hadirkan Pelatihan Maju Bareng TikTok, Simak Programnya Yuk!

Baca Juga: Dukung UMKM Lokal, Shopee 11.11 Big Sale Gaet Basboi dan Ladang Lima untuk Rajut Budaya Melalui Karya, Seru Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: