Menu

Tokopedia Support UMKM Lokal Lewat Muslim Fash Forward, Salah Satunya Brand DOA Milik Dewi Sandra: Bertema Andalusia

02 September 2022 16:56 WIB
Tokopedia Support UMKM Lokal Lewat Muslim Fash Forward, Salah Satunya Brand DOA Milik Dewi Sandra: Bertema Andalusia

Dewi Sandra luncurkan Lucia Series melalui brand fesyen miliknya, DOA Indonesia (Egi Apriyanti)

HerStory, Jakarta —

Di tengah kemajuan muslim fesyen, Tokopedia menghadirkan Muslim Fash Forward guna mendukung UMKM lokal dan memajukan industri fesyen Indonesia dengan menggandeng para pegiat usaha lokal, salah satunya brand fesyen milik akrtris cantik, Dewi Sandra.

Terjun ke dunia bisnis sejak 2019, Dewi Sandra melalui brand fesyennya, DOA Indonesia menghadirkan sejumlah koleksi terbaru, yakni Lucia Series.

Yang menarik, Dewi Sandra sangat detail dalam pemilihan tema untuk pakaian muslim yang dijualnya. Di Lucia Series ini, Dewi Sandra terinspirasi dari arsitektur eksterior dan juga sejarah Islam di Andalusia Spanyol.

Hal tersebut ia dapatkan saat berkunjung ke Andalusia dan melihat beragam arsitektur dan bangunan megah di kota yang kental dengan peradaban Islam.

"Pas kita ingin desain tentang arsitektur, Dewi waktu main ke Andalusia itu ingat one of the palaces. Itu MasyaAllah dan kekayaan arsitektur Islami itu tinggi banget di sana," ungkap Dewi Perssik saat ditemui dalam acara Tokopedia Media Gathering, Kamis (01/09/2022).

"Jadi memang kebetulan yang cocok sama series ini adalah Andalusia," paparnya.

Tak ingin mengikuti tren yang sedang hype, Dewi Sandra justru ingin menonjolkan kesederhanaan dalam pakaian muslim yang dijualnya.

Akan tetapi, kesederhanaan itu mampu menggambarkan kekayaan Islam. Bicara soal warna, pemain sinetron ini pun memilih warna-warna netral, seperti hitam, putih dan juga abu-abu.

"Kenapa pakai warna-warna yang netral? Karena DOA sebenarnya salah satu brand yang unpredictable, aku tidak suka mengikuti tren. Kalau bisa, sedikit main out of the box," akuinya.

"Saya rasa, khususnya untuk end of the year ini warna gelap itu lucu untuk aku pribadi ya. Again, gak semuanya harus mengikuti tren. Kalau suka (warna) kue silakan, tapi selalu ada market yang menyukai warna gelap," jelas Dewi Sandra.

Fokus ke dunia bisnis, Dewi Sandra pun sangat memperhatikan detail pakaian yang dikeluarkan DOA. Tak sekadar itu, Dewi pun menyelipkan kesan Islam dalam tiap rangkaian produk DOA.

"Setiap DOA mengeluarkan sesuatu, kita pasti kasih tahu, 'Ini lho Islam itu, secantik itu, seindah itu. Sejarah ya banyak banget'. Kadang kita enggak merasa bahwa Islam itu punya banyak hal yang bisa dipelajari dan dibanggakan," pungkasnya.

Mengenai nama, Dewi Sandra pun memiliki arti tersendiri untuk nama DOA, yaitu doa only to Allah, do only to Allah, dress only for Allah.

Baca Juga: Kabar Terbaru Sandra Dewi Setelah Harvey Moeis Jadi Tersangka Korupsi, Pisah Harta Hingga Anak Dibully

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan