Menu

Resep Ikan Teri Sambal Matah, Enaknya Bikin Nambah-nambah

08 September 2022 10:05 WIB
Resep Ikan Teri Sambal Matah, Enaknya Bikin Nambah-nambah

Ikan teri sambal matah (Instagram/@silmi_paris)

HerStory, Bekasi —

Ada banyak masakan berbahan dasar ikan teri yang menggugah selera, salah satunya ikan teri sambal matah. Sambal matah yang pedas dan segar berpadu dengan renyahnya ikan teri goreng memang nikmat banget ya, Beauty.

Nggak hanya lezat, ikan teri sambal matah juga mudah dibuat. Dilansir dari laman resepmamiku, berikut resep ikan teri sambal matah yang bisa dicoba.

Bahan:

  • 100g ikan teri
  • secukupnya air panas
  • 100g/15siung bawang merah
  • 50g cabe merah keriting (jika suka pedas bisa ditambahkan cabe rawit)
  • 2 batang sereh (ambil bagian putih)
  • 6 lembar daun jeruk
  • 1 buah jeruk nipis/lemon
  • garam
  • Kaldu ayam
  • gula
  • minyak goreng

Baca Juga: Resep Bola-bola Ayam Goreng, Cocok Buat Sarapan Bareng Anak

Cara membuat:

1. Rendam ikan teri menggunakan secukupnya air panas, kemudian sisihkan terlebih dahulu.

2. Iris semua bawang merah, cabe, serai, daun jeruk tapi bagian yang kerasnya dibuang ya.

3. Di dalam wadah yang telah diiris bawang merah dan yang lainnya bisa dimasukkan garam dan kaldu ayam kemudian remat atau remas semua bahan hingga layu dan bawang merahnya menyebar. Jika semua bahan sudah layu bisa dimasukkan gula pasir dan perasaan jeruk nipis. Remote kembali hingga semua bumbu tercampur merata dan bawang serta cabe cabe nya layu. Terakhir jangan lupa dicek rasa jika rasanya udah oke bisa di sisihkan terlebih dahulu.

4. Kemudian ikan teri nya dibuang airnya lalu di bilas bersih menggunakan air yang mengalir setelah itu di tiriskan jika sudah kering bisa digoreng. Goreng dengan api sedang sambil dibolak-balik supaya tidak kosong hingga ikan terinya kering jika sudah kering bisa diangkat lalu di tiriskan. kemudian diamkan sampai ikan teri dingin baru dimasukkan ke sambal matah nya supaya nanti hasil ikan teri nya tidak lempem.

5. Jika ikan terinya udah dingin bisa dimasukkan ke sambal matah lalu aduk merata dan pindahkan ke piring saji.

Selamat mencoba!!

Baca Juga: Resep Ayam Suwir Endul dan Cocok untuk Santapan Long Weekend Keluarga, Nyaman di Mulut!

Baca Juga: Rasanya Pasti Mirip di Restoran, Ini Moms Rahasia Resep Spaghetti Carbonara yang Super Enak

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan