Menu

Resep Buncis Telur Asin yang Simpel dan Maknyus

12 September 2022 18:15 WIB
Resep Buncis Telur Asin yang Simpel dan Maknyus

Buncis Telur Asin (Sumber/Dapur Kobe)

HerStory, Jakarta —

Kini menyantap menu sayur jadi lebih banyak variasi, salah satunya buncis telur asin. Menu ini bisa jadi rekomendasi untuk si kecil yang sulit makan sayur. Rasanya enak dan teksturnya renyah karena dibalur dengan tepung lalu di goreng.

Penasaran gimana resep buncis telur asin selengkapnya? Simak di bawah ini dari Instagram @lisagunawan05.

Buncis Telur Asin

Bahan:

  • Baby buncis, cuci bersih, potong jadi 2
  • 4 sendok makan tepung putri
  • 1 sendok makan terigu
  • Air secukupnya
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 kuning telur asin yang sudah direbus, hancurkan dengan garpu
  • 1/4 sendok teh kaldu jamur
  • 1/2 sendok makan margarin

Cara membuat:

  1. Larutkan tepung putri dan terigu dengan air, celupkan buncis
  2. Goreng, sisihkan
  3. Tumis bawang putih dengan margarin, masukkan kuning telor, buncis, aduk-aduk sajikan.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Mumpung Libur, Yuk Ajak Tetangga Masak Nasi Liwet Bersama Moms, Ini Resepnya!

Baca Juga: Auto Gak Berhenti Makan, Ini Lho Resep Cah Kangkung Telur Puyuh yang Enaknya Kebangetan

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan