Menu

Berikan Apresiasi pada Guru Inspiratif, Paragon Gelar Program Wardah Inspiring Teacher 2022, Seperti Apa?

19 September 2022 14:00 WIB
Berikan Apresiasi pada Guru Inspiratif, Paragon Gelar Program Wardah Inspiring Teacher 2022, Seperti Apa?

Opening Ceremony Wardah Inspiring Teacher 2022. (Press Release)

HerStory, Jakarta —

Paragon Technology and Innovation (Paragon) menggelar ‘Opening Ceremony Wardah Inspiring Teacher’ pada Sabtu (17/9/2022). Acara ini dilaksanakan secara online dan dihadiri oleh 2000 guru peserta Wardah Inspiring Teacher dari jenjang PAUD hingga SMA/sederajat yang berasal dari seluruh  Indonesia. 

Adapun pembukaan ini dilaksanakan sebagai rangkaian awal untuk menyambut para guru yang tergabung dalam program Wardah Inspiring Teacher sebelum nantinya akan menjalani proses belajar bersama.

“Wardah Inspiring Teacher merupakan program apresiasi bagi guru inspiratif yang diberikan dalam bentuk beasiswa untuk mengikuti rangkaian pelatihan dan pendampingan," kata Miftahuddin Amin (EVP & Chief Administration Officer Paragon) dalam sambutannya di acara Opening Ceremony Wardah Inspiring Teacher.

"Melalui Wardah Inspiring Teacher, Paragon ingin meningkatkan kapasitas para guru dalam proses belajar mengajar, khususnya di era student-centric education ini, agar dapat mendorong kualitas pendidikan bangsa ke depannya," lanjutnya.

Paragon percaya bahwa pendidikan merupakan tanggung jawab semua pihak sebagai kunci untuk kemajuan bangsa. Melalui kolaborasi antar pemangku kepentingan, baik pemerintah, swasta, institusi pendidikan, masyarakat, serta media, akselerasi kemajuan pendidikan Indonesia menjadi semakin progresif. 

Komitmen ini terimplementasi dalam Wardah Inspiring Teacher dimana program ini berkolaborasi dengan Kemendikbudristek RI, praktisi pendidikan, maupun komunitas. 

Prof. Dr. Nunuk Suryani, M.Pd. selaku Plt. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek RI memberikan apresiasi kepada Paragon yang telah melaksanakan program Wardah Inspiring Teacher yang mengangkat kurikulum Merdeka Belajar.

Baca Juga: Rayakan 39 Tahun, ParagonCorp Bagikan 39.000 Kebaikan Selama Ramadan

Baca Juga: ParagonCorp Jadi yang Pertama Hadirkan Skin Genomic Research, Lebih Paham Kebutuhan Kulit Kamu Beauty

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan