Pria dan wanita yang berotot. (pinterest/freepik
Kini diketahui Pevita Pearce tengah sibuk membentuk otot dan menjaga kesehatannya menjelang penayangan film superhero Sri Asih yang dibintanginya.
Pevita juga kerap kali menggunakan pakaian yang mengekspos otot-otot di tubuhnya. Di Instagram, Pevita Pearce mengunggah video dirinya yang mengenakan kaus Sri Asih.
Artis berusia 29 tahun ini juga memamerkan otot lengannya yang tampak kencang disertai dengan iringan musik Feeling Good.
Sebagai keterangan, Pevita Pearce menulis bagaimana otot bukan hanya milik laki-laki. Menurutnya, untuk orang yang suka olahraga dan aktivitas angkat beban, itu tak masalah.
Ia juga mengatakan, buktikan jika ucapan tersebut adalah salah dan wanita juga bisa memiliki otot.
"Muscles aren't feminine... Untuk semua temen-temen yang suka workout dan weight lift... Girl, YOU do YOU and f- what other people say," tulis Pevita Pearce dalam unggahannya, Senin (26/9/2022).
Postingan tersebut lantas dibanjiri komentar beberapa rekan artis dan warganet. Beberapa setuju sekaligus salut dengan Pevita Pearce. Beberapa lainnya juga salah fokus dengan otot yang dimiliki pemeran Sri Asih ini.
Unggahan Pevita Pearce dengan otot tersebut menjadi bukti jika wanita juga bisa memilikinya. Namun, untuk mendapatkannya juga dibutuhkan usaha yang serius agar mendapat otot yang kuat.
Melansir laman Healthshots, berikut terdapat beberapa tips membentuk otot untuk wanita.
Untuk membentuk otot, wanita dapat melakukan angkat bebas. Ingatlah jika hal ini tak hanya dapat dilakukan oleh laki-laki saja. Alasan laki-laki kerap memiliki tubuh yang lebih besar karena perbedaan hormon.
Namun, bukan berarti wanita tak bisa mendapatkannya. Oleh sebab itu, penting untuk mencoba angkat beban agar otot terbentuk.
Untuk membentuk otot yang baik, sangat penting memerhatikan gerakan saat olahraga. Beberapa olahraga yang membutuhkan latihan otot yaitu, push up, pull up, squat, chest press, dan lain-lain.
Ketika melakukannya secara rutin dan benar, itu akan membuat otot terbentuk dengan baik.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel: