Menu

Makeup Jadi 'Self-Healing' Beauty Content Creator Ini di Tengah Pandemi, Simak Ceritanya Yuk!

25 Oktober 2020 10:45 WIB
Makeup Jadi 'Self-Healing' Beauty Content Creator Ini di Tengah Pandemi, Simak Ceritanya Yuk!

Gusti Ayu putri Amalia (Instagram/gst_ayuputrii)

Bagi ibu satu anak ini, saat memoleskan riasan ke wajah, ia mendapatkan ketenangan batin yang enggak dirasakan kalau melakukann hal lain. Langkah demi langkah dalam merias wajah sangat dinikmati dan menjadi tahap relaksasi bagi dirinya sendiri.

"Karena justru ketika aku makeup, tapi ketika makeupnya enggak diburu-buru ya, kalau diburu-buru percuma aja jadi kacau pikirannya. Sambil makeup itu kayaknya ada self healingnya sendiri, kayak ada ketenangan batin tersendiri. Setiap step by step nya itu dinikmatin banget. Jadi itu tahap relaksasinya aku sendiri," sambungnya.

Putri mengaku kalau setiap orang punya cara tersendiri dalam melakukan self-healing. Menurutnya, dengan melakukan kegitan yang disukai bisa membantu menyembukan dan membebaskan diri dari segala ke khawatiran yang timbul di tengah pandemi.

"Mungkin orang lain punya caranya tersendiri. Mungkin yoga, atau ngelukis, atau main game mungkin, itu self healingnya mereka juga, itu bisa jadi," tuturnya.

Baca Juga: Makin Stunning! Ini 3 Rekomendasi Primer yang Bikin Makeup Kondangan Nempel Seharian, Anti Geser dan Luntur Deh!

Baca Juga: Gak Cuma Tubuh yang Perlu Self-healing, Ini Rangkaian Skincare Holistik Terbaru, Xtracare: Ionic Skincare System Pertama di Dunia! Mau Coba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan