Acara peluncuran Starbucks Coffee At Home dan Ready-To-Drink di Resto Kaum Jakarta, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (18/10/2022).(Riana/HerStory)
Beauty, kamu pasti sudah tak asing lagi dengan brand kopi ternama Starbucks. Ya, brand coffee shop satu ini memang terkenal sebagai penyedia kopi yang cukup fancy.
Nah, gerai Starbucks biasanya ada di berbagai pusat perbelanjaan besar atau ada pula gerai khusus seperti kafe di luar mall. Harga minuman yang dibanderolnya pun terbilang cukup mahall sehingga gak semua orang dapat menikmatinya.
Namun kini, Starbucks ini pun mulai merambah market baru dan bisa dinikmati oleh siapa saja, lho Beauty. Ya, hari ini, Selasa (18/10/2022) Starbucks dan Nestle mengumumkan perluasan rangkaian produk Starbucks Coffee At Home dan Starbucks Ready-To-Drink (RTD) di Indonesia.
Rangkaian produk Starbucks Coffee At Home tersedia di sejumlah geral ritel premium dan mini market, serta akan segera hadir di platform e-commerce di Indonesia.
President Director Nestle, Ganesa Amplavanar, menuturkan bahwa peluncuran produk ini digagas dengan tujuan agar masyarakat bisa merasakan minum kopi ala cafe di manapun dan kapanpun.
"Rangkaian produk Starbucks Coffee and co ini dibuat dengan konsep kopi yang dapat diminum ala cafe di rumah, ataupun di mana saja dan kapan saja," tutur Ganesa Amplavanar, di acara peluncuran Starbucks Coffee At Home dan Ready-To-Drink di Resto Kaum Jakarta, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (18/10/2022).
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel: