Menu

Tempe Hingga Yogurt, Berikut Jenis Makanan Fermentasi yang baik untuk Kesehatan Tubuh

05 November 2020 12:59 WIB
Tempe Hingga Yogurt, Berikut Jenis Makanan Fermentasi yang baik untuk Kesehatan Tubuh

Yoghurt (Pinterest/Edited by HerStory)

3. Kimchi

Kimchi adalah fermentasi aneka jenis sayuran. Biasanya makanan tradisional Korea ini dibuat dari sawi putih, lobak dan mentimun. Sudah sejak abad ke-7. Bumbunya seperti cabai merah bubuk, daun bawang, jahe dan bawang putih. Baru kemudian difermentasi dalam wadah tertutup. Hasilnya kimchi punya rasa asam pedas. Kimchi disebut sebagai salah satu makanan tersehat di dunia. Selain baik bagi pencernaan, makanan tinggi antioksidan ini juga disebut bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dan membuat bentuk tubuh ideal.

4. Kefir

Kefir adalah jenis produk susu. Kefir dibuat dengan menambahkan biji-bijian kefir, yang adalah kombinasi dari ragi dan bakteri, ke dalam susu. Campuran ini menghasilkan cairan yang kental, beraroma tajam, dengan rasa yang sering dibandingkan dengan yogurt. Penelitian telah menunjukkan bahwa kefir dapat membawa banyak manfaat. Mulai dari manfaat untuk pencernaan, peradangan hingga kesehatan tulang.

5. Yogurt

Yogurt terbuat dari susu yang difermentasi dengan mikroorganisme tertentu untuk menambah kandungan gizinya. Yogurt mengandung banyak nutrisi penting yang baik untuk tubuh, seperti kalsium, kalium, fosfor, vitamin B2, dan vitamin B12. Tak hanya itu, setiap satu cangkir yogurt mengandung miliaran probiotik yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan pencernaan. 

Bahkan, orang dengan intoleransi laktosa boleh makan yogurt. Ini karena kandungan probiotik dalam yogurt dapat membantu mencerna kandungan gula dalam susu (laktosa). Dengan begitu, kamu tak akan mengalami reaksi alergi apa pun saat dan setelah makan yogurt. Terlebih lagi, sekarang ini sudah banyak perusahaan makanan yang memproduksi yogurt bebas susu sehingga cocok dikonsumsi para vegan.

Baca Juga: Kata Siapa Sulit? Ini 5 Makanan yang Bikin Kulit Kencang dan Terawat, Ampuh Cegah Penuaan Dini Lho! Mau Jajal Gak?

Baca Juga: Disebut Makanan Orang Kaya, Apa Sih Keunggulan dan Manfaat Kerang Abalon? Ternyata Oh Ternyata...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: