Menu

Resep Kulit Ayam Krispy, Makin Lezat Santap dengan Nasi Jeruk!

08 November 2022 08:25 WIB
Resep Kulit Ayam Krispy, Makin Lezat Santap dengan Nasi Jeruk!

Hidangan kulit ayam krispi (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Hidangan dari kulit ayam memang paling cocok dimasak jadi kulit ayam krispy yang gurih dan renyah tahan lama. Membuat kulit ayam krispy hanya perlu 4 bahan utama saja. Menyantapnya sangat pas dengan sepiring nasi jeruk dan sambal korek.

Selengkapnya intip resep kulit ayam krispy di bawah ini dari Cookpad.com.

Kulit Ayam Krispy

Bahan-bahan:

  • 200 gr kulit ayam
  • Sejumput garam dan merica
  • 1 bungkus tepung crispy (merk apa saja)
  • Secukupnya air

Cara membuat:

  1. Cuci bersih kulit ayam, potong sesuai selera, marinasi dengan garam dan merica (sedikit aja ya karena pakai tepung bumbu)
  2. Ambil satu kulit ayam, celup ke dalam telur kocok, baluri tepung kering
  3. Goreng hingga matang kuning kecoklatan, tiriskan, tunggu dingin masukkan ke dalam toples atau wadah kedap udara

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Mentega untuk Makan Siang Bareng Keluarga, Rasanya Gurih, Teksturnya Empuk

Baca Juga: Resep Capcay Kuah Kental ala Rumahan, Rasanya Enak Moms, Cocok untuk Makan Siang

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan