Menu

Moms, Jangan Disuapi Melulu! Begini Tips Agar Anak Mau Makan Sendiri

11 November 2020 12:50 WIB
Moms, Jangan Disuapi Melulu! Begini Tips Agar Anak Mau Makan Sendiri

Ilustrasi anak makan pisang (Shutterstock/Edited by HerStory)

HerStory, Bogor —

Moms, kapan waktu yang tepat untuk membiarkan anak makan sendiri? Faktanya, menyuapi anak terus-terusan bisa menghambat perkembangannya, lho! Anak jadi tak terlatih untuk mandiri.

Saat Moms mulai memperkenalkan anak dengan makanan padat, anak mungkin sudah mulai menunjukkan keinginannya untuk makan sendiri. Begitupun saat Moms menyuapinya dengan sendok, ia mungkin ingin memegang sendok juga. Moms perlu membiarkan anak memunculkan keinginannya untuk makan sendiri. Merangkum dari berbagai sumber, Rabu (11/11/2020) berikut tipsnya.

1. Lakukan pengaturan tempat makan

Moms, bisa mengatur tempat makan anak seperti menyiapkan kursi yang tinggi dan terhubung dengan meja makan, atau meja dan kursi khusus untuk makan balita. Berikan sendok dan garpu berukuran sesuai dengan tangan anak yang mudah untuk digenggam, berbahan plastik yang aman digunakan. Pakai pring dan mangkuk dengan sisi terangkat yang mencegah makanan tumpah. Gunakan alas piring anti selip agar alat makan tak mudah bergeser. Selain itu, alat makan yang memiliki warna dan desain gambar menarik akan membuat anak lebih semangat untuk makan sendiri.

2. Sajikan jenis makanan yang tepat

Anak biasanya baru bisa makan sendiri di usia sekitar 9 bulanan, namun Moms perlu memperhatikan jenis-jenis makanan yang sesuai disajikan untuknya. Sajikan jenis makanan yang teksturnya lembut dan bergizi, seperti pisang, labu yang sudah dikukus hingga matang, sereal rendah gula khusus balita, atau keju yang lunak. Moms bisa menyajikan makanan dalam porsi kecil terlebih dahulu, biarkan anak mencoba makan sendiri sampai habis dan minta tambah. Jangan lupa variasikan makanan yang disajikan dengan jenis makanan baru agar anak bisa mengenal berbagai macam makanan.

Baca Juga: Akhirnya Ungkap Wajah Gemas Anak ke Media Sosial, Jennifer Coppen: Tolong Baik Sama Aku Ya...

Baca Juga: Kualitas Gak Ada Lawan! Ini Reebok Luncurkan Desain Menggoda Kolaborasi dengan My Little Pony, Anak-anak Pasti Senang Banget Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Kintan Nabila