Buah Durian. (Freepik/jcomp)
Buah durian kerap menjadi makanan favorit banyak orang karena rasanya yang sangat legit. Rupanya, buah ini juga dijuluki sebagai raja buah lho meskipun memiliki bau yang sangat menyengat dan mengganggu bagi beberapa orang. Apakah kamu salah satu pecinta buah ini?
Meski beberapa orang tak begitu menyukainya, ternyata kalau durian dikonsumsi dengan porsi yang pas buah durian bisa saja memberikanmu banyak manfaat bagi kesehatan tubuh lho Beauty!
Beberapa penelitian pun menyebutkan bahwa buah durian ini mempunyai kandungan gizi seperti vitamin B, C, zat besi, potasium, senyawa nabati, lemak sehat, dan serat.
Pantas saja kalau Syahrini juga terlihat sangat menyukai buah ini ya!
Dirangkum dari laman Klikdokter, berikut ini adalah empat manfaat buah durian untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui.
Buah durian mempunyai kandungan senyawa bernama triptofan yang dapat memberikan efek mengantuk. Kemudian, buah ini juga mempunyai kandungan vitamin B kompleks, kalsium dan zat besi yang juga baik untuk kualitas tidur. Oleh karena itu, apabila kalian mengalami insomnia sebaiknya bisa mengonsumsi durian secara teratur.
Buah durian yang mempunyai kulit berduri dan daging buahnya berwarna kuning cerah ini juga mengandung banyak antioksidan yang baik dalam melawan radikal bebas. Oleh karena itu, sel-sel tubuh pun akan terhindar dari kerusakan dan ini bisa membantu kamu lebih awet muda.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel:
Lihat Sumber Artikel di Suara.com
Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.