Menu

Sudah Dibuka untuk Umum, Privy Dukung Sentra Vaksin Booster Kedua Bareng Kemenparekraf

03 Februari 2023 15:35 WIB

Ilustrasi vaksin convidecia. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Sejak Bulan Januari lalu, pemerintah telah membuka vaksin booster kedua untuk masyarakat umum. Kemenkes RI bersama dengan Kemenparekraf didukung oleh Privy saat ini melakukan gerak cepat untuk melakukan vaksin booster kedua.

Hal ini dilakukan sebagai upaya percepatan vaksinasi sekaligus meningkatkan proteksi masyarakat Indonesia dari Covid-19. Meskipun kasus Covid-19 di Indonsia sudah melantai, tapi kita jangan sampai lengah ya Moms.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno mengapresiasi langkah semua pihak yang bergerak cepat dalam rangka mendukung program percepatan vaksinasi, khususnya di sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

"Program vaksinasi ini merupakan salah satu strategi. kita untuk dapat mempercepat tercapainya herd immunity bagi masyarakat Indonesia," jelas Sandiaga.

Program GeBer (Gerak Bersama) melalui Sentra Vaksin Booster Kedua ini merupakan upaya Kemenparekraf dalam meningkatkan kepercayaan wisatawan baik wisatawan mancanegara maupun wisatawan nusantara untuk tetap berwisata di Indonesia Moms.

Dengan begitu, hal ini akan membuka luas lapangan pekerjaan bagi pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif. 

“Sentra Vaksinasi ini merupakan sebuah Kolabor-aksi nyata bersama untuk membantu mempercepat program pemerintah untuk memberikan vaksinasi bagi masyarakat Indonesia, khususnya yang berkecimpung di bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif," lanjutnya.

Vaksin booster kedua bersama Privy didukung juga oleh Enesis Group ( Antis ), Murnicare, dan Itoen diselenggarakan pada 1-3 Februari 2023 pukul 08.00-15.00WIB berlokasi di Gedung Sapta Pesona, Jl. Medan Merdeka Barat No 17-19, Gambir, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Peserta vaksin harus memiliki elektronik tiket vaksin keempat yang terdapat pada PeduliLindungi, jika belum memiliki namun sudah melakukan vaksin booster pertama dengan rentang waktu 6 bulan maka bisa hadir dan mendapatkan vaksinasi booster kedua.