Madu. (Pinterest/Freepik)
Beauty, tahukah kamu kalau madu menyimpan banyak manfaat untuk kecantikan?
Madu memang sudah dikenal sebagai bahan alami yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan, salah satunya untuk kecantikan.
Madu murni kaya akan antioksidan, flavonoid, asam fenolat, asam amino, enzim, vitamin, dan mineral.
Selain itu, madu juga kaya mineral, seperti zat besi, seng, magnesium, kalsium, selenium, potasium, dan fosfor,
Lantas, apa saja manfaat madu untuk kecantikan? Yuk, intip sederet manfaatnya yang telah dilansir dari laman Stylecraze, Jumat (17/3/2023).
Kulit kering terjadi akibat kekurangan kelembapan. Nah, madu adalah bahan yang baik untuk mengunci kelembapan di kulit.
Madu merupakan humektan yang sangat baik, yaitu zat yang membantu menjaga tingkat kelembapan kulit. Selain itu, madu juga bisa membuat kulit jadi lembut dan kenyal.
Beberapa masalah kulit, seperti eksim dan psoriasis dapat membuat kulit jadi kering. Nah, madu bisa jadi solusi untuk mengatasinya.
Madu banyak digunakan untuk mengobati masalah kulit tersebut dan bisa mengatasi masalah kulit lain, seperti luka bakar, luka sayat, dan peradangan.
Madu murni yang gak mengalami proses pengolahan memiliki sifat antibakteri dan menghambat berkembangnya bakteri sekitar 60 spesies.
Madu yang memiliki kekentalan tinggi dapat membantu membentuk lapisan pelindung pada luka dan mencegah infeksi lebih lanjut.
Madu ternyata memiliki sifat anti-aging yang dapat memperlambat pembentukan kerutan dan membuat kulit jadi lebih awet muda.
Masker madu bisa jadi bahan alami untuk eksfoliasi wajah supaya semua sel kulit mati terangkat dan mempercepat regenerasi sel kulit.
Dengan begitu, kulit wajah akan terhindar dari timbulnya tanda-tanda penuaan dini, seperti keriput dan muncul garis-garis halus.
Nah, itulah beberapa manfaat madu untuk kecantikan. Mau coba buktikan?