Pop Up Store Netflix X Lacoste di Senayan City. (Dok. Istimewa/Netflix)
Beauty, Netflix dan Lacoste berkolaborasi meluncurkan koleksi terbarunya. Kolaborasi ini dihadrikan untuk terhubungan dengan penggemar dengan cara yang baru.
Netflix dan Lacoste mengeluarkan koleksi yang terinspirasi dari beberapa tayangan Netflix, yaitu Stranger Things, Bridgerton, Lupin, Money Heist, The Witcher, Sex Education, Shadow & Bone, dan Elite.
Tayangan tersebut dipilih karena nilai-nilai yang disampaikan dan keberagaman penonton. Koleksi ini akan memanjakan pecinta petualang, penggemar romansa, penggemar acara remaja, dan pecinta fiksi.
"Kami sangat senang dengan kolaborasi ini yang mempertemukan keunikan dua referensi global dari kreativitas dan inovasi, dengan kekuatan yang tak tertandingi untuk menyatukan komunitas dari berbagai kalangan. Koleksi yang lahir dari kolaborasi kami adalah perwujudan dari pertemuan yang kuat ini, dari kode, pengaruh, dan keahlian kami masing-masing," kata Catherine Spindler, Wakil CEO Lacoste, Senin (17/4/2023).
Pakaian ikonik dan genderless dari Lacoste telah dikreasi ulang sesuai dengan delapan tayangan pilihan di Netflix. Polo, topi, sweatshirt, dan tracksuit menjadi bagian dari koleksi baru yang menggabungkan nuansa sport dan fashion.
Kamu bisa menemukan gabungan unik antara ikon buaya Lacoste dengan karakter Netflix. Untuk Stranger Things misalnya, wajah buaya berubah menjadi Demogorgon yang memikat.
Sebagai bagian dari kolaborasi, Netflix dan Lacoste telah membuat beberapa video yang menampilkan buaya dalam dunia yang mencampuradukkan alam semesta Lacoste dengan kode-kode dari berbagai tayangan Netflix.
Memakai koleksi Lacoste x Netflix karakter-karakter fiksi ini tampil memikat perhatian. Dirancang untuk dipakai di mana saja, pakaian ini akan dipamerkan di toko-toko Lacoste di seluruh dunia.
Kamu bisa melihat koleksi-koleksi Netflix dan Lacoste di pop up store yang berlokasi di Senayan City, Jakarta. Pop up store ini hadir hingga tanggal 2 Mei mendatang.
Ada 53 koleksi yang bisa kamu pilih dan rangkaian kolaborasi ini bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp1,799 juta-Rp4,299 juta.
Gimana Beauty? Tertarik untuk melihat koleksinya?