Melly Goeslaw (Instagram/Edited by HerStory)
Penampilan Melly Goeslaw setelah menjalani operasi pemotolongan lambung atau bariatrik cukup menyita perhatian publik. Penyanyi kondang itu kini terlihat lebih kurus dengan badannya yang begitu ramping setelah pernah memiliki bobot tubuh hingga 87 kilogram.
Melly Goeslaw melakukan operasi bariatrik lantaran berat badannya sudah obesitas. 12 tahun lamanya berusaha menurunkan berat badan Melly Goeslaw selalu gagal hingga nekat memutuskan menjalani operasi potong lambung.
Namun di samping itu, tentu ada konsekuensi yang diterima Melly setelah organ pencernaannya dipotong. Teh Melly sapaanya itu kini sudah tak bisa mencerma makanan selaiknya orang normal.
Bahkan, pentolan group BBB itu hanya bisa makan satu sendok nasi. Hal tersebut kembali diceritakan Melly Goeslaw saat berbincang dengan Melaney Ricardo di YouTube.
Kepada Melaney, Melly menceritakan momen saat sahur Ramadan yang hanya bisa makan satu sendok nasi. Bila lebih, Melly Goeslaw akan merasa kenyang.
"Sahur paling hanya satu sendok, satu sendok nasi. Asli satu sendok," ucap Melly Goeslaw dalam podcast bersama Melaney Ricardo, seperti dikutip dari tayangan yang diunggah ulang akun @lambegosiip, Kamis (27/4/2023).
Melaney Ricardo sempat mengira, bila yang dimaksud Teh Melly adalah satu sendok centong nasi. Namun, Melly Goeslaw kembali menekankan bila dirinya hanya bisa makan sesendok nasi bukan satu centong.
"Centong ya maksudnya ya?" tanya Melaney Ricardo.
"Enggak, satu sendok makan," jawab Melly Goeslaw.
Melaney Ricardo spontan memasang mimik wajah tak percaya saat mendengar pengakuan Melly.
Satu sendok nasi yang dimakan Melly pun butuh perjuangan untuk mencernanya. Di mana, Melly harus mengunnyah makanan tersebut pelan-pelan dan lama.
"Dan makannya pelan-pelan. Kalau gue langsung 'hap' gitu, udah, uwek, kenyang banget" jelas Melly.
Diakui pelantun Bunda itu, ia sebenarnya bisa makan dua sendok nasi. Hanya saja, setelahnya ia tak bisa minum.
Dengan kata lain, Melly Goeslaw harus pintar-pintar mengatur asupan makanan dan minuman agar bisa dicerna oleh tubuhnya.
Pengakuan Melly Goeslaw yang demikian membuat netter merasa prihatin. Tak sedikit di antaranya pula yang menilai bila Melly menyiksa dirinya sendiri.
"Wow, tersiksa juga ya, demi apa lah," komentar netter.
"Menyiksa diri banget ya, Tuhan sudah menciptakan manusia beserta organ-organnya adalah yang paling baik dan sempurna," sahut yang lain.
"Semakin mengerucut lambungnya maka semakin terlihat tua wajahnya..gk wajar jg sih klo pola mkn nya seperti ini," sambung lainnya.