Menu

Anak Flu Bikin Panik, Kapan Waktu yang Tepat Bawa Si Kecil ke Dokter Saat Flu?

12 Mei 2023 14:30 WIB

Ilustrasi bayi menangis (Freepik/cookie_studio)

HerStory, Rembang —

Ketika anak sakit, Moms biasanya langsung panik takut si kecil kenapa-napa. Sebanarnya flu bukan penyakit yang berbahaya, tapi bukan berarti bisa disepelekan juga ya Moms. Sebab, kondisi ini bisa jadi tanda penyakit serius.

Lantas kapan harus bawa anak ke dokter saat mereka flu? Nah, waktu yang pas untuk anak yang menderita flu dibawa ke dokter adalah saat mereka mulai mengalami demam. Biasanya dokter akan memeberikan obat antivirus untuk mempercepat pemulihan dan menangkal komplikasinya.

"Ketika bayi benar-benar sakit, kami akan memberikannya, karena semakin muda usianya, semakin tinggi risiko komplikasinya," kata Dokter Cardona, dikutip dari laman Akurat.co, Jumat (12/5/2023).

Salah satu komplikasi flu yang paling umum adalah pneumonia, yang berkembang ketika virus flu bermigrasi ke paru-paru dari hidung dan tenggorokan, atau saat infeksi bakteri muncul.

Bayi di bawah 6 bulan memiliki risiko tinggi dirawat di rumah sakit, serta tingkat kematian akibat flu tertinggi. Dikarenakan sistem kekebalan bayi belum sepenuhnya berkembang dan mereka terlalu muda untuk mendapatkan suntikan flu.

Berdasarkan penelitian, jika Anda memeroleh vaksinasi selama kehamilan, antibodi Anda dapat mengurangi risiko flu pada bayi sebesar 41% selama 6 bulan pertama.

Suntikan flu yang diberikan selama kehamilan telah terbukti tidak hanya melindungi ibu hamil dari flu, tetapi juga membantu melindungi bayi dari infeksi flu selama beberapa bulan setelah lahir.

Setelah 6 bulan, anak Anda akan cukup umur untuk mendapatkan suntikan flu sendiri. Imunisasikan juga anggota keluarga dan pengasuh lainnya, saran dokter anak Orlando Hernando Cardona, M.D., dari Windermere Pediatrics. CDC (Central of Disease Control) juga berpendapat hal yang sama.

“Sebagai pengasuh anak, Anda harus mendapatkan vaksin flu, dan pastikan bahwa pengasuh lain dan semua anggota keluarga berusia 6 bulan ke atas juga mendapatkan vaksinasi setiap tahun. Dengan mendapatkan vaksinasi, Anda akan lebih kecil kemungkinannya terkena flu dan oleh karena itu kecil kemungkinannya untuk menyebarkan flu ke anak," kata organisasi tersebut.

"Jika anak yang Anda asuh berusia 6 bulan atau lebih, mereka harus mendapatkan vaksin flu setiap tahun."

Ingatlah juga untuk mengambil tindakan pencegahan terhadap flu. Misalnya, sering-seringlah mencuci tangan, hindari kontak dengan orang yang sakit atau belum divaksinasi, dan desinfeksi permukaan yang sering disentuh.

Lihat Sumber Artikel di Akurat

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Akurat. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari