Menu

Moms Berisiko Terkena Diabetes Tipe 2? Ternyata Bisa Ambrol dengan Konsumsi Ikan Lho Moms, Simak Fakta Ilmiahnya di Sini Yuk!

31 Agustus 2023 16:00 WIB

Hidangan salmon sebagai salah satu makanan yang aman dikonsumsi penderita diabetes. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Mengonsumsi ikan dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2. Benarkah begitu? Coba deh simak penjelasan medisnya.

Ikan memang dianjurkan karena tinggi protein dan banyak lemak tak jenuh. Ini bisa meningkatkan kesehatan jantung dan menurunkan kadar kolesterol jahat.

Ikan juga banyak mengandung vitamin D dan vitamin B2. Vitamin B2 menjaga kesehatan tulang, yang baik untuk penderita diabetes, yang tulangnya bisa rusak karena kadar glukosa darah tinggi.

Melansir dari Express, ikan merupakan salah satu asupan yang kaya vitamin D, terutama ikan berlemak. Vitamin D sendiri diketahui dapat melindungi kulit, mata, dan sistem saraf yang rentan mengalami kerusakan akibat gula darah tinggi.

Pada dasarnya diabetes tipe 2 sendiri disebabkan oleh tubuh yang tidak cukup memproduksi hormon insulin atau tubuh tidak bereaksi terhadap insulin.

Dilansir dari Everyday Health, temuan menunjukkan bahwa vitamin D dapat membantu menunda diabetes tipe 2.

Menurut ulasan yang diterbitkan pada September 2019 di jurnal Current Diabetes Reports, suplemen vitamin D juga dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2.

“Pemikirannya adalah vitamin D dapat mendukung fungsi pankreas,” kata Shahzadi Devje, RD, CDE, ahli gizi profesional berlisensi dari Toronto, Kanada seperti dikutip dari Everyday Health.

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari