Menu

Bikin Mantannya Gagal Move On, Ini 3 Zodiak Paling Sulit Dilupakan Gegara Pesonanya! Ada Kamu Salah Satunya Gak?

07 Januari 2024 23:20 WIB

Ilustrasi wanita merindukan mantan (Thinkstock/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Setiap orang pastinya pernah mengalami lika-liku dalam kehidupan termasuk jatuh bangun dalam urusan percintaan. Seperti yang diketahui, dalam kehidupan pastilah ada cinta.

Meski sangat sederhana, cinta bisa mengubah kehidupan seseorang lho Beauty.

Tentu saja, jika rasa cinta yang dimiliki snagat positif, hal itu bisa mengubah kehidupan menjadi lebih baik, begitu juga sebaliknya.

Jika ada cinta, pasti ada perpisahan yang dirasakan oleh pasangan tersebut entah karena hukum alam ataupun maut. Terkadang kita bahkan berusaha untuk move on dari orang-orang yang benar-benar kamu cintai, namun nyatanya ada juga yang gagal move on.

Berdasarkan astrologi, ada beberapa zodiak yang paling sulit dilupakan setelah putus cinta. Siapa saja mereka? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini Beauty!

Pisces

Saat menjalin hubungan, mereka sangat sensitif terhadap pasangannya. Mereka sangat senang ketika membantu orang yang mereka sayangi. Selain itu, Pisces juga akan menempatkan semuanya dalam suatu hubungan karena mereka menginginkan cinta, romansa, dan hubungan yang mendalam lebih dari orang lain.

Itulah mengapa mereka sanagt sulit untuk dilupakan oleh pasangannya saat hubungan tersebut kandas.

Taurus

Mereka sangat mudah membuat banyak orang terpesona. Dalam hubungan, Taurus akan membuat pasangannya memiliki pengalaman yang sulit untuk dilupakan. Pasalnya, mereka sangat bisa menyeimbangkan segala hal dalam kehidupannya. Itulah mengapa Taurus paling cocok untuk persahabatan dan kehidupan cinta.

Virgo

Mereka hanya mengejar ambisi dalam kehidupannya dan suka sekali mengambil langkah konkret yang diperlukan untuk mencapainya.

Dibandingkan semua zodiak, Virgo adalah kekasih yang ideal dan sangat perfeksionis karena itu sulit bagi pasangan mereka untuk melupakan mereka.

Nah itu di deretan zodiak yang paling sulit dilupakan. Apakah kamu termasuk salah satunya?

Artikel Pilihan