HerStory, Jakarta —
Jika kamu pecinta mie dan bosan dengan rasa yang itu-itu saja, mungkin rekomendasi resep ramen sederhana ala rumahan ini bisa kamu coba Beauty!
Seperti yang kamu tahu, ramen adalah mie khas Jepang yang sudah sangat tenar di Indonesia.
Jika kamu penasaran dengan ramen sederhana namjun enak yang bisa kamu coba, simak yuk resepnya!
Bahan
- 2 keping mie telur (mie kuning), rebus dan tiriskan9 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai merah besar
- 3 siung bawang putih
- 1 sdm minyak wijen
- 1/2 sdt kaldu ayam
- 1/3 sdt merica bubuk
Bahan Taburan
- 1 batang daun bawang, rajang
- 1 butir kuning telur
- 1 buah cabai merah besar, iris
Cara Membuat
- Haluskan cabai rawit dan cabai merah besar dengan sedikit air.
- Haluskan bawang merah dan bawang putih. Tumis hingga harum.
- Masukkan cabai yang sudah dihaluskan ke tumisan. Masukkan mie. Tambahkan air secukupnya bila perlu.
- Tambahkan minyak wijen. Aduk sebentar.
- Tambahkan kuning telur, cabai merah, dan daun bawng. Aduk rata. Angkat dan sajikan.