Menu

Resep Fuyunghai Telur Sayur Rumahan, Enak Disantap saat Makan Malam Moms

23 Mei 2024 22:30 WIB

Fuyunghai (Sumber: Rasa Bunda)

HerStory, Jakarta —

Moms, kamu masih bingung mau makan apa malam nanti? Jika bosan dengan makanan berat, bisa coba nih masak fuyunghai telur sayur.

Perpaduan antara telur dan sayurnya sangat sempurna, beneran enak, apalagi jika kamu makan dengan sausnya.

Maka dari itu, Herstory akan rangkumkan resep untuk membuat fuyunghai telur sayur rumahan. Cusss simak berikut ini.

Bahan-bahan:

  • 3 butir telur
  • 1 genggam buncis, iris pendek
  • 1 wortel, iris memanjang
  • 1 genggam kol, iris tipis
  • 1 jagung manis, pipil
  • Secukupnya bawang bombay
  • 1 bawang putih
  • 1 sdm maizena, larutkan
  • 3 sdm saus sambal
  • 1 sdm saus tomat
  • Secukupnya air
  • Secukupnya garam, gula

Cara membuat:

  1. Kocok telur, tambahkan garam, gula, masukkan kol dan wortel. Goreng dengan minyak sampai mengembang.
  2. Rebus buncis dan jagung.
  3. Tumis bawang putih, setelah harum masukkan bawang bombay, masukkan saus dan air. Kemudian tambahkan larutan maizena. Masak hingga mengental.
  4. Tes rasa. Fuyunghai siap disajikan.

Mudah kan Moms?

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan