Buah Stroberi. (Unsplash/Jacek Dylag)
Moms, anak-anak biasanya suka stroberi rasanya yang segar dan enak. Tapi ternyata, selain enak manfaatnya banyak banget.
Selai membahas soal manfaatnya, perlu diketahui stroberi ini mengandung antioksidan, buah berries seperti strawberry memang direkomendasikan untuk diberikan pada si kecil. Nyatanya strawberry untuk MPASI memang memiliki ragam manfaat yang tidak bisa Parents sepelekan.
Namun, dibandingkan pisang atau apel, buah yang memiliki banyak biji berukuran kecil ini memang tidak umum dipilih untuk menu MPASI. Meskipun begitu, bukan berarti tidak bisa dikenalkan pada si kecil, kok.
Kandungan serat dan vitamin C dalam strawberry bisa membantu menyehatkan pencernaan si kecil, Selain itu, Fosfor dapat meningkatkan pencernaan, membantu memperbaiki sel, memecah protein, dan bertanggung jawab untuk mengatur agar sistem tetap sehat.
Buah satu ini kaya akan antioksidan yang baik bagi kesehatan hati. Pada prosesnya ini dapat menurunkan stres oksidatif dan mencegah kerusakan hati.
Siapa sangka, buah satu ini juga kaya akan asam folat yang penting untuk perkembangan otak anak. Selain itu, kandungannya ini bisa membantu dalam produksi sel darah merah dalam tubuh.
Kandungan serat dan vitamin C dalam strawberry bisa membantu menyehatkan pencernaan si kecil, Selain itu, Fosfor dapat meningkatkan pencernaan, membantu memperbaiki sel, memecah protein, dan bertanggung jawab untuk mengatur agar sistem tetap sehat.
Strawberry kaya akan antioksidan serta vitamin C yang baik untuk daya tahan tubuh si kecil. Asupan ini bisa membantu meningkatkan imunitas.
6. Mencerahkan kulit
Konsumsi buah berries sangat baik untuk kesehatan kulit, khususnya buah strawberry. Vitamin C dan antioksidannya merupakan zat yang baik untuk menjaga kesehatan kulit.