Menu

Waduh, Minum Air Dingin Saat Berbuka dan Sahur Bahaya untuk Kesehatan! Kenapa Ya?

21 April 2021 08:00 WIB

Seorang wanita sedang memegang gelas untuk minum air putih. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Saat berpuasa, kita harus menahan rasa haus dan lapar. Nah, kebanyakan orang akan meminum air dingin saat berbuka puasa untuk menghilangkan rasa hausnya. Air dingin memang menyegarkan, apalagi diminum saat sedang berbuka puasa. Haus dahaga hilang seketika setelah minum air dingin.

Namun, apa kamu sudah tahu bahaya minum air dingin saat berbuka puasa dan sahur? Minum air dingin saat berbuka puasa dan sahur ternyata dapat menimbulkan berbagai macam masalah kesehatan, lho.

Dilansir dari berbagai sumber (21/04/2021), inilah dampak-dampak negatif mengonsumsi air dingin saat berbuka puasa ataupun sahur. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Gangguan pencernaan

Menurut parah ahli, air dingin dan minuman dingin dapat membuat pembuluh darah kencang, sehingga dapat menghambat pencernaan. Selain itu, minum air dingin juga dapat menghambat proses alami menyerap nutrisi selama pencernaan. 

Sakit tenggorokan

Dalam beberapa penelitian menyebutkan bahwa sering mengonsumsi air dingin dalam kondisi perut kosong dapat mengakibatkan sakit tenggorokan dan hidung tersumbat. Air dingin yang dikonsumsi dapat menghasilkan tumpukkan lendir berlebih di membran mukosa saluran pernapasan. Nah, ketika saluran tersumbat maka akan menjadi rentan infeksi peradangan.

Melemahkan detak jantung

Minum air dingin dapat merangsang saraf vagus yang merupakan bagian penting dari sistem saraf otonom tubuh dan memediasi penurunan denyut jantung. Saat minum air dingin, suhu air yang rendah menstimulasi saraf untuk menyebabkan turunnya detak jantung. Makanya, enggak dianjurkan minum air dingin saat perut kosong.

Sakit kepala

Minum air dingin saat berbuka puasa dapat membuat sakit kepala. Hal itu dikarenakan reaksi tubuh saat menerima air dingin terjadi brain freeze. Kondisi tersebut dipengaruhi oleh jaringan saraf tulang belakang yang cukup sensitif. Saraf tersebut mengrimkan pesan kepada oatak yang dapat menyebabkan sakit kepala.

Nah, itulah beberapa bahaya atau dampak negatif saat kamu minum air dingin. Yuk, mulai dari sekarang kurangi kebiasaan minum air dingin agar tubuh tetap sehat!

Artikel Pilihan