Menu

Gak Perlu Obat, Asam Lambung Bisa Diatasi dengan Madu! Begini Caranya...

27 Oktober 2021 16:30 WIB

Madu. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Penyakit asam lambung membuat penderitanya merasa mual dan enggak nyaman pada bagian perut. Hal ini tentu membuat para penderitanya enggak bisa melakukan aktivitas sehari-hari.

Kalau kamu salah satu penderita penyakit asam lambung, maka kamu harus mencoba mengatasinya dengan madu. Sebab, madu bisa memberantas bakteri Helicobacter pylori yang menyebabkan seseorang mengalami asam lambung.

Selain itu, madu juga mengandung vitamin, mineral, enzim, dan asam amino. Madu kerap kali digunakan sebagai obat tradisional untuk melawan bakteri, mengurangi peradangan, dan sakit tenggorokan.

Dalam sebuah studi, madu juga terbukti dapat mempercepat penyembuhan luka, dan bisa digunakan sebagai cara alami untuk mengatasi batuk.

Lantas, bagaimana cara mengatasi asam lambung dengan madu?

Melansir dari berbagai sumber (27/10/2021), para peneliti menyarankan para penderita asam lambung untuk mengonsumsi madu yang kental sebanyak satu sendok teh.

Kamu bisa coba mengonsumsi madu untuk mencegah asam lambung saat sebelum makan dan juga sebelum tidur.

Nah, sebelum menjadikan madu sebagai oobat asam lambung, jangan lupa untuk berkonsultasi dengan dokter dulu, ya.  

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita