Menu

Bikin Hidup Lebih Tenang, Ini 3 Cara yang Wajib Kamu Terapkan! Dijamin Langsung Bikin Pikiran Enteng!

14 April 2022 10:45 WIB

Wanita bahagia (Unsplash/Fernando Brasil)

HerStory, Jakarta —

Bagi kamu yang seringkali dilanda masalah, pasti sering juga bertanaya pada diri sendiri apakah orang lain kerap merasakan hal yang sama seperti apa yang kamu rasakan, atau malah hidup mereka tampak sangat tenang dan lancar saja seperti tak ada masalah dalam hidupnya?

Ketenangan adalah kuncinya. Yang jadi permasalahan adalah tak semua orang bisa mengendalikan diri agar bisa tetap tenang meski sedang banyak masalah, bahkan tak jarang orang menjadi overthinking dan yang ada adalah jauh dari kata tenang. Lantas, apa yang harus dilakukan agar hidup bisa lebih tenang dan terkendali. Mari simak beberapa rahasia berikut untuk membuat hidupmu menjadi lebih tenang!

1. Belanja sesuai kebutuhan, bukan sesuai keinginan

Terdengar sedikit membingungkan, namun coba kamu telaah lagi bagaimana perilakumu ketika belanja. Apakah sudah sesuai kebutuhan? Belanja sesuai dengan kebutuhan adalah salah satu cara untuk mengelola keuanganmu dengan baik. Orang yang memiliki pengelolaan uang yang baik pasti bisa mengatasi salah satu hal yang bisa memicu masalah besar yaitu masalah keuangan. Jika kamu sudah bisa mengatur keuanganmu dengan cara yang seperti ini, maka rasa khawatirmu dalam keuangan sudah bisa sedikit teratasi dan membuatmu menjadi lebih tenang, lho!

2. Fokus untuk menambah penghasilan bukan berhutang

Masih ada sangkut pautnya dengan poin 1. Buruknya pengelolaan dalam keuangan bisa menjadi akar dalam berbagai permasalahan dan berlarut dalam hutang dapat membuat hidupmu menjadi tak tenang karena seperti dikejar-kejar oleh sesuatu. Fokuslah untuk menambah sumber penghasilan meskipun kecil. Apalagi sudah banyak cara untuk menghasilkan penghasilan tambahan dari rumah yang membuat kamu bisa mengerjakan pekerjaan di sela-sela kesibukanmu. Ingat! Meski kecil, kamu harus menghargai hasilnya karena bisa jadi dampaknya akan lumayan besar untuk membantumu.

3. Bersyukur dengan apa yang sudah dimiliki

Seringkali fokus pada apa yang kamu miliki bisa menjadi sebuah jebakan dan membuat kamu memikirkan hal itu terus menerus hingga diri kamu sendiri merasa tak tenang. Fokuslah terlebih dahulu dengan apa yang sudah kamu miliki sembari berusaha untuk menggapai apa yang belum kamu miliki. Ingat! Tak ada hal yang abadi di dunia ini, jadi bersyukur dengan apa yang saat ini kamu miliki itu sangat penting.

Jadi itulah tiga rahasia yang bisa membantu kamu untuk hidup lebih tenang. Cobalah merenungi kembali beberapa poin di atas dan kaitkan dengan beberapa masalah yang mungkin sedang kamu hadapi saat ini. Bisa jadi akar masalahnya adalah karena kamu belum menerapkan apa yang ada dalam tiga poin itu. Selamat mencoba!

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Artikel Pilihan