Menu

Banyak Pincut Artis Jadi Korban, Ini 6 Pesohor yang Terseret Kasus DNA Pro, Lesti Kejora Rugi Rp1 Miliar!

26 April 2022 14:32 WIB

Lesti Kejora (YouTube/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Banyak artis Tanah Air yang ternyata ikut kepincut kasus investasi bodong robot trading DNA Pro yang hingga kini juga masih diselidiki oleh Bareskrim Polri.

Sejumlah artis bahkan terseret dalam kasus investasi bodong tersebut. Siapa saja kira-kira? Berikut 5 diantaranya yang paling populer.

1. Rizky Billar dan Lesti Kejora

Dua tokoh publik, Rizky Billar dan Lesti Kejora sudah diperiksa oleh Bareskrim Polri. Keduanya dipanggil sebagai saksi terkait kasus dugaan penipuan trading DNA Pro. 

Lesti dan Rizky diduga menerima uang hasil dari penipuan yang dilakukan oleh Co Founder DNA Pro, Steven Richard sebagai hadiah atas kelahiran anak pertamanya. 

Rizky Billar mengakui telah menyerahkan uang dari DNA Pro kepada penyidik sebesar Rp1 miliar dan mengatakan belum pernah menggunakannya sama sekali.

2. Rossa

Sempat trending beberapa kali di Twitter, Rossa diketahui telah menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait kasus dugaan penipuan berkedok investasi DNA Pro Akademi. 

Rossa diperiksa oleh penyidik Bareskrim Polri pada Kamis (21/4/2022). Ia menerima uang sebesar Rp172 juta sebagai honor dalam mengisi acara di Bali setahun lalu. Dana tersebut sudah diserahkan kepada penyidik saat pemeriksaan itu.

3. Ivan Gunawan

Ivan Gunawan juga terseret dalam kasus ini. Namun, Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Kombes Gatot Repli menyampaikan bahwa ia tak kena pasal tindak pidana pencucian uang (TPPU). 

Ivan sendiri menerima aliran dana dari DNA Pro untuk ambassador. Ia juga telah mengembalikan uang kepada penyidik sebesar Rp921,7 juta dari nilai kontrak Rp1,090 miliar.

4. Virzha

Salah satu penyanyi populer jebolan ajang pencarian bakat, Virzha juga terseret dalam kasus DNA Pro. Disebutkan jika ia menerima sejumlah uang, namun, diakuinya karena pernah mengisi sebuah acara. Ia telah diperiksa polisi dan siap untuk mengembalikan uang tersebut.

5. Billy Syahputra

Adik dari mendiang Olga Syahputra, Billy Syahputra juga masuk dalam jejeran tokoh publik populer yang diperiksa atas kasus penipuan berkedok investasi oleh DNA Pro.

Ini karena mobil Alphard miliknya yang dibeli secara tunai oleh Co Founder dari DNA Pro, Steven Richard dengan harga Rp1 miliar. Ia mengaku kaget dirinya ikut tersandung kasus itu.

Itulah lima artis populer yang diperiksa oleh kepolisian terkait kasus penipuan berkedok investasi oleh DNA Pro.

6. DJ Una

DJ Una menjadi salah satu artis yang diperiksa sebagai saksi. DJ Una menjadi korban robot trading DNA Pro. Sebelumnya terkuak ia merugi Rp 700 juta. Namun, setelah menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, jumlah kerugiannya nyaris Rp 1 miliar. Ironinya, uang itu hasil patungan DJ Una bersama keluarga dan temannya.

"Setelah konfirmasi, total kerugiannya mencapai Rp 900 juta," kata Yafet Rissy, pengacara yang mendampingi DJ Una di Bareskrim Polri, ditulis Selasa (26/4/2022).

Nominal tersebut didapat berdasarkan investasi DJ Una yang mencapai Rp 1,5 miliar. Sementara uang yang baru bisa diambil hanya Rp 635 juta.

DJ Una juga diketahui menjadi pengisi acara DNA Pro yakni pada bulan Juli di salah satu hotel di Surabaya, kemudian bulan Desember 2021 di salah satu hotel di Jakarta Pusat, serta hotel di Bali. 

Kendati demikian, DJ Una menyatakan tak ada pengembalian honor manggung DNA Pro.

Menurut Yafet, dalam pemeriksaan tersebut tak dibahas mengenai pengembalian uang dari DNA Pro oleh pihaknya. Menurut dia tak ada aliran dana ilegal yang diterima oleh kliennya.

"Tidak ada pengembalian uang, tidak ada pengembalian dana ya. Karena memang tidak ada apanya aliran dana yang ilegal. Semua diterima karena tampil sebagai seniman profesional," kata Yafet.

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.