Menu

Super Yummy! Resep Puding Mangga Keju, Lembut dan Lumer di Mulut, Yuk Buat!

15 Juni 2022 16:40 WIB

Puding Mangga Keju (YouTube/Dini Ghassani)

HerStory, Jakarta —

Moms sedang mencari menu dessert yang manis dan segar dari buah? Coba buat puding mangga yuk. Segarnya potongan buah menghasilkan hidangan dessert yang manis dan lembut.

Cara membuat puding mangga keju ini sama seperti cara membuat puding pada umumnya. Moms cukup ikuti resep puding mangga keju berikut ini yang anti gagal dari Cookpad.com

Puding Mangga Keju 

Bahan-bahan 

*Untuk 2-3 orang

Bahan Puding Mangga:

  • 1 bungkus nutrijel puding susu rasa mangga
  • Secukupnya air
  • Bahan Agar-Agar Jahe:
  • 1 bungkus agar-agar powder plain
  • 1 bungkus susu jahe 25 gram
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya air
  • Secukupnya keju parut

Bahan Vla Jahe:

  • 2 bungkus jahe merah kemasan 20 gram
  • 2 gula jahe
  • 2 sendok makan maizena
  • Secukupnya air

Cara Membuat:

  1. Lapis pertama adalah puding mangga, sebelum api dinyalakan masukkan bubuk puding mangga nutrijel ke dalam panci bersama air, haduk hingga merata. Lalu nyalakan api, haduk dan masak sampai mendidih. Setelah itu masukkan ke cetakan puding. Pada gambar, dicetak ke dalam gelas kaca khusus makanan 
  2. Lapis kedua adalah agar-agar jahe. Seperti langkah pertama, masukkan semua bahan kecuali keju parut. Setelah tercampur baru nyalakan api. Ketika sudah mendidih baru masukkan keju parut. Lepas itu cetak ke cetakan puding. Pada gambar, dicetak ke dalam gelas kaca khusus makanan penutup, tentu setelah lapis pertama mengeras.
  3. Lapis ketiga adalah vla jahe. Bagi yang tidak begitu suka hangat jahe, bisa ditambahkan susu bubuk biar lebih ringan di perut. Sama dengan langkah pertama dan kedua, campurkan semua bahan baru nyalakan api. Ketika sudah mengental dan mendidih, baru matikan api. Tuang ke cetakan sebagai lapis ketiga.
  4. Paling atas ditabur keju parut dan sedikit pemanis. Pada gambar, tambahannya puding mangga yang dibentuk cetakan mawar. Nikmati dengan sendok ekstra panjang supaya bisa menjangkau lapisan terdalam.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Artikel Pilihan