Menu

Awas! Produk Skincare Share In Jar Kamu Bisa Jadi Kedaluwarsa

12 Oktober 2020 09:20 WIB

face oil. (pinterest/VivaLuxury)

HerStory, Jakarta —

Produk skincare share in jar yang biasa dipergunakan untuk percobaan atau review memang murah meriah. Tapi apa Beauty tahu keaslian produk tersebut? 

Wajah yang breakout sering kali bikin insecure dan jadi ogah kemana-mana. Mau coba perawatan dengan skincare yang iklannya sering muncul di timeline instagram, tapi takut enggak cocok. Nanti kalau wajah malah makin breakout, waduh, bisa amsyong...

Beruntung kemudahan dari belanja online ada metode pembelian produk share in jar, jadi enggak perlu takut mubazir kalau ternyata produk tersebut bukan jodohnya wajah kamu.

Beli produk share in jar memang lebih hemat. Jika memang cocok dengan kulit kamu, produk bisa dikonsumsi terus dan bisa beli lagi dalam kemasan yang sama dengan harga terjangkau. Kalau tidak cocok, setidaknya uang yang dikeluarkan enggak bikin dompet ngap-ngapan. Lalu, keunggulan lainnya adalah kemasannya yang lebih kecil, praktis dibawa traveling ke sana-sini.

Di balik kelebihannya, produk share in jar mempunyai kekurangan seperti tempat yang digunakan oleh penjual belum tentu bisa dijamin kebersihannya.

Skincare yang sudah dipindahkan dari tempatnya yang asli ke tempat yang baru, terkadang enggak dicantumkan kapan tanggal kedaluwarsanya. Meski ada beberapa penjual yang memberikan keterangan secara cuma-cuma dengan label tulis tangan. Tetapi apa itu bisa dijadikan patokan? Belum lagi dengan keaslian produk, gak jarang produk skincare share in jar yang isinya sudah dimodifikasi dengan kandungan air mineral.

Walaupun air mineral gak menyebabkan kerusakan pada wajah, tapi khasiat skincarenya jadi berkurang, dong

Beauty, kalau kamu memang ingin sekali beli produk skincare share in jar yang terbukti keasliannya, sebenarnya bisa, kok, dengan beberapa cara, seperti beli produk berkemasan orisinil dan bayarnya bisa patungan dengan temanmu yang mau membeli juga. Lalu, kamu bisa memindahkannya sendiri ke tempat yang lebih kecil. Jangan lupa untuk mensterilkan tempatnya, ya!

Solusi ini bisa digunakan buat kamu yang tetap ingin beli beli produk orisinil tanpa bikin dompet ngap-ngap.