Menu

Waspada Osteoporosis: Gak Cuma Lansia, Tulang Keropos Juga Bisa Diidap Anak Muda, Cek Penyebabnya di Sini Beauty!

17 Maret 2023 09:05 WIB
Waspada Osteoporosis: Gak Cuma Lansia, Tulang Keropos Juga Bisa Diidap Anak Muda, Cek Penyebabnya di Sini Beauty!

Ilustrasi osteoporosis. (Freepik/sompong_tom)


Sementara itu, Psikolog, Tara de Thouars, mengatakan bahwa produktivitas yang menurun, bertambahnya usia, dan kesehatan yang tidak lagi baik juga akan memengaruhi psikologi seseorang.

Ditambahkan oleh Tara, kesehatan fisik dan kesehatan mental memang saling terkait dan saling memengaruhi.

Jika tak dikelola dengan baik, perubahan fisik seseorang saat beranjak lansia bisa berpotensi menimbulkan rasa khawatir berlebih dan perasaan tidak berdaya.

Pada titik ini, orang akan jadi lebih sering merasa frustasi karena tidak lagi melakukan hal-hal tertentu seperti saat usianya masih muda.

“Oleh karena itu, penting banget buat seseorang yang beranjak lansia tetap aktif sambil menjaga interaksi sosialnya. Ini juga bisa menjadi kunci tetap bahagia saat usia mulai senja,” ucap Tara.

Tara menyarankan orang untuk tetap melakukan hobi atau hal-hal lain yang disenangi. Jika hobi membutuhkan aktivitas fisik yang kuat, tidak ada salahnya juga mencoba hal baru untuk merangsang kemampuan kognisi sehingga dapat mendukung kesehatan mental.

Dengan fisik yang sehat dan motivasi diri yang baik, usia bukan lagi halangan untuk tetap produktif dan berkarya pada usia tua.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan