Restoran Omah Pincuk. (Qraved/Edited By HerStory)
Selama Ramadan, tak lengkap rasanya jika tak menggelar acara buka puasa bersama (bukber) dengan keluarga atau teman dekat. Nah, setelah menghadapi penat seharian di perkotaan, acara kumpul-kumpul paling pas di restoran yang bernuansa alam.
Selain bersilaturahmi, berkumpul di restoran bernuansa alam sambil memandangi tanaman-tanaman rindang yang menyejukkan juga membuat perasaan tenang.
Gak perlu jauh-jauh ke luar kota untuk menikmati pemandangan pedesaan, di Jakarta juga sudah banyak restoran bernuansa alam, lho.
Nah, bagi kamu yang sedang merencanakan bukber, berikut ini rekomendasi restoran halal bernuansa alam di Jakarta yang sudah HerStory rangkum dari berbagai sumber, Jumat (24/3/2023). Catat ya Beauty!
Rekomendasi restoran bernuansa alam di Jakarta adalah Talaga Sampireun. Restoran ini menyajikan makanan ala sunda dengan suasana pedesaan yang kental.
Kamu dapat menikmati hidangan di tempat lesehan dengan pemandangan danau buatan disertai air mancur. Jika berminat, lokasinya, ada di dua titik, yakni Ancol, Jakarta Utara dan Cengkareng, Jakarta Barat.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.