Menu

Jangan Sampai Kalap! Ini 3 Tips Sehat Santap Makanan saat Lebaran, yang Penting Perbanyak Air Putih Ya!

13 April 2023 01:15 WIB
Jangan Sampai Kalap! Ini 3 Tips Sehat Santap Makanan saat Lebaran, yang Penting Perbanyak Air Putih Ya!

Sayut Ketupat (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Usai menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan, biasanya momen yang juga sangat ditunggu-tunggu adalah Hari Raya Lebaran. Di waktu ini, para keluarga akan berkumpul bersama dan berbagi bermacam-macam hidangan makanan. 

Tentu saja, ini membuat nafsu makan bertambah dan bahkan bisa merusak rencana diet beberapa orang lho Beauty! Ada hidangan hidangan khas lebaran yang biasa ditemui di Indonesia seperti opor ayam, gulai, rendang, dan berbagai macam makanan lainnya tentu saja sangat menggugah selera.

Apabila diperhatikan, hidangan khas lebaran tersebut justru bisa memicu berbagai penyakit karena memiliki kadar lemak dan kolesterol yang tinggi ya Beauty. Jika tak berhati-hati dalam mengonsumsinya, hidangan tersebut bisa saja menimbulkan berbagai masalah kesehatan setelah mengonsumsinya. Berikut ini beberapa tips agar tubuh tetap sehat menikmati hidangan lebaran yang bisa kamu coba. Simak baik-baik, ya.

1. Jangan Makan Berlebihan

Mengonsumsi hidangan lebaran yang mengandung kolesterol dan lemak tinggi dapat menyebabkan masalah kesehatan jika dikonsumsi dalam jumlah yang banyak.

Oleh karena itu, sebaiknya perhatikan posri makan untuk menghindari makan berlebihan. Misalnya dengan membatasi jumlah makanan manis karena bisa memicu penyakit diabetes. Selain itu, makan secara berlebihan juga bisa menimbulkan kenaikan berat badan atau obesitas.

Baca Juga: Cocok untuk Penderita Diabetes, Ini Resep Soto Betawi Sehat Tanpa Santan dan Susu, Jajal Yuk!

Baca Juga: Resep Sosis Frozen Homemade Aman dan Sehat, Moms Wajib Coba untuk Si Kecil!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan