Menu

Resep Wortel Panggang, Camilan Gurih dan Menyehatkan untuk Anak, Cuma Pakai 3 Bahan Lho, Yuk Recook!

30 Mei 2023 21:05 WIB
Resep Wortel Panggang, Camilan Gurih dan Menyehatkan untuk Anak, Cuma Pakai 3 Bahan Lho, Yuk Recook!

Wortel Panggang (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Moms, gak cuma makanan berat saja, si kecil juga memerlukan camilan untuk mengenalkannya pada tekstur dan rasa. Tentunya, Moms harus lebih hati-hati dalam memilihkan camilan kepada si kecil. 

Hindari camilan dengan kandungan garam, gula, dan msg. Oleh sebab itu, Moms lebih baik memberkan camilan buatan rumah yang terbuat dari sayuran. 

Nah, salah satu sayuran yang bisa Moms jadikan camilan adalah wortel. Selain dapat menghasilkan rasa gurih, wortel juga mengandung tinggi vitamin A yang baik untuk kesehatan mata si kecil. 

Gak perlu ribet-ribet, Moms hanya cukup menyiapkan 3 bahan saja. Berikut ini resep wortel panggang gurih dan panduan membuatnya untuk camilan sore si kecil, sebagaimana sudah HerStory kutip dari Yummy Toddler Food. 

Bahan-bahan:

  • Wortel secukupnya
  • Minyak Zaitun secukupnya
  • Penyedap non msg secukupnya

Cara membuat: 

  1. Panaskan oven terlebih dahulu
  2. Cuci wortel dan potong membentuk batang korek api atau kentang oreng
  3. Siapkan mangkuk 
  4. Masukkan wortel ke mangkuk lalu campur dengan minyak zaitun dan penyedap jamur non msg
  5. Siapkan loyang
  6. Letakkan wortel yang sudah dibumbui di atas loyang lalu panggang selama 5 menit di oven. 
  7. Hidangkan. 

Nah itu dia resep camilan untuk si kecil yang sehat. Gimana moms, tertarik recook?

Baca Juga: Diabetesi Tetap Bisa Nyemil Manis Lho, Ini Resep Kue Kering Havermut yang Pakai Gula Khusus, Rasanya Tetap Enak Lho!

Baca Juga: Bisa Jadi Ide Camilan Hemat, Ini Resep Apem Jawa Jadul yang Empuk dan Endul Banget! Moms Mau Coba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.