Menu

Bisa Turunkan Jumlah Kalori, Ternyata Masak Nasi Ditambah Minyak Kelapa Cocok Buat Kamu yang Lagi Diet, Gini Caranya Beauty...

28 Juli 2023 09:25 WIB
Bisa Turunkan Jumlah Kalori, Ternyata Masak Nasi Ditambah Minyak Kelapa Cocok Buat Kamu yang Lagi Diet, Gini Caranya Beauty...

Nasi Pulen (Cookpad/Widjie Astuti)

HerStory, Jakarta —

Beauty, sebagian masyarakat Indonesia masih menjadikan nasi sebagai makanan pokok sehari-hari. Namun, para pejuang diet memilih untuk tak makan nasi dan karbohidrat lainnya.

Padahal, tak ada yang perlu ditakutkan saat makan nasi, terutama bagi orang yang sedang menjalankan diet. Gemuk pada dasarnya disebabkan oleh jumlah kalori (antara yang masuk dan keluar) tidak seimbang dalam tubuh.

Jika kamu terlalu banyak makan nasi ditambah dengan konsumsi mie, makanan bertepung, kue, atau makanan manis, tentu kalori dalam tubuh akan menumpuk.

Saat ingin menurunkan berat badan, kamu hanya perlu membatasi porsi karbohidrat yang akan dikonsumsi, termasuk sumber karbohidrat lainnya yang mempunyai kalori tinggi.

Kamu tak perlu menghindari makan nasi putih, lebih baik atur asupan makanan agar kalori yang masuk ke tubuh tidak berlebih.

Namun, apabila kamu masih ragu makan nasi yang bisa menyebabkan berat badan naik, gunakan cara jitu ini. Pasalnya, cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat nasi lebih aman dikonsumsi tanpa membuat gemuk.

Masak Nasi Tanpa Bikin Gemuk

Mengutip dari hasil penelitian Sri Lanka’s College of Chemical Sciences, cara memasak nasi yang tepat adalah kunci membuat makan nasi tidak bikin gemuk. Sebaiknya, masak nasi dengan minyak kelapa, kemudian dinginkan.

Bila dimakan dalam porsi seimbang, kombinasi antara nasi putih dan lauk yang kaya protein serta lemak sehat, bisa menjadi awal penurunan berat badan yang sehat.

Selain itu, masak nasi dengan minyak kelapa, kemudian dinginkan, bisa meningkatkan pati resisten hingga sepuluh kali lipat.

Sehingga mampu memotong setengah kalori daripada masak nasi putih hanya dengan air. Dari hasil penelitian tersebut, para peneliti merekomendasikan untuk menambahkan satu sendok teh minyak kelapa pada air mendidih.

Kemudian tambahkan setengah cangkir beras putih, saat masak nasi, dan didihkan selama 40 menit. Setelah itu dinginkan selama 12 jam, sebelum dikonsumsi.

Informasi tentang karbohidrat pengganti nasi untuk diet ada di halaman selanjutnya ya!

Baca Juga: 7 Menu Diet Atkins untuk Seminggu, Mulai dari Sarapan hingga Makan Malam, Penting Banget Kurangi Asupan Karbohidrat!

Baca Juga: Mengenal Diet Cepat yang Bisa Bikin Berat Badan Turun Drastis, Tiati Ada Efek Sampingnya Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan