Menu

4 Jus Sayur Ampuh Menurunkan Kolesterol, Enak dan Mudah Dibuat di Rumah!

04 Agustus 2023 12:00 WIB
4 Jus Sayur Ampuh Menurunkan Kolesterol, Enak dan Mudah Dibuat di Rumah!

Jus tomat

3. Jus kale

Sayur kale menjadi primadona di kalangan pecinta hidup sehat. Ada beragam manfaat sayur yang kaya antioksidan ini, termasuk berkhasiat untuk menurunkan kolesterol. 

Sebuah studi dalam jurnal Biomedical and Enviromental Sciences melaporkan, konsumsi 150 ml jus kale sehari selama 3 bulan dapat mengurangi kolesterol jahat atau LDL hingga 10% - serta meningkatkan kolesterol baik atau HDL hingga 27%. 

Jus kale juga cenderung versatile dan bisa dipasangkan dengan buah dan sayuran lain, namun tetap memberikan rasa yang menyegarkan.

4. Jus tomat

Buah tomat memang telah lama memiliki popularitas sebagai buah ramah jantung - karena kaya dengan zat antioksidan yang disebut likopen. 

Dalam sebuah laporan yang meninjau 13 riset, likopen dengan dosis di atas 25 mg per hari selama 2 minggu dari produk tomat dapat menurunkan kolesterol jahat atau LDL hingga 10%. Laporan ini juga menyebutkan bahwa suplementasi likopen tersebut dapat menurunkan tekanan darah. 

Sebagai referensi, 240 ml jus tomat dapat memberikan kita 22 mg likopen. Dengan jumlah tersebut, konsumsi rutin jus tomat menjadi cara mudah untuk bantu turunkan kolesterol.

Itu dia jus sayur yang dapat membantu menurunkan kolesterol, semoga bermanfaat ya!

Baca Juga: Auto Gas Jangan Kasih Kendor! Rendah Kolesterol, Ini Tips Nikmati Daging Kambing saat Idul Adha yang Wajib Dicoba! Catat Ya!

Baca Juga: Jadi Level Tertinggi Penyebab Kolesterol, Ini 3 Manfaat Konsumsi Daging Domba! Kamu mau Konsumsi Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan