Menu

Mengenal Penyakit Skoliosis dan Dampak 'Buruk' yang Dialami Penderitanya!

22 Agustus 2023 20:20 WIB
Mengenal Penyakit Skoliosis dan Dampak 'Buruk' yang Dialami Penderitanya!

Ilustrasi skoliosis. (Freepik/Edited by HerStory)

Ciri-ciri skoliosis

Salah satu ciri-ciri seseorang menderita skoliosis adalah tinggi punggung kanan dan kiri yang berbeda atau tidak sejajar. Namun, di beberapa kasus, tinggi punggung sama.

Selain itu, siku kanan atau kiri yang tidak menempel ke pinggang juga dapat menjadi tanda yang mengarah pada skoliosis dan jarak antara tangan dan pinggang yang jauh.

"Meskipun skoliosis dapat terlihat, pemeriksaan lanjutan juga dibutuhkan guna mengetahui sudut lengkung tulang belakang dan menentukan tindakan penanganan selanjutnya," ungkap dr Widyastuti.

Skoliosis yang dibiarkan tanpa perawatan berisiko merusak postur tubuh, menyebabkan nyeri punggung berkepanjangan, mengganggu fungsi paru dan jantung, hingga merusak saraf tulang belakang.

"Tergantung derajat, karena semakin tinggi derajat semakin menimbulkan keluhan atau gejala, terutama derajat yang besar, misalnya paru-paru tertekan ke salah satu sisi, bernapas lebih enggak enak," tutup dr Widyastuti.

Baca Juga: Hati-hati Moms, Ini Bahaya Skoliosis pada Lansia, Kenali Yuk Penyebabnya!

Baca Juga: Dokter Spill Dampak Buruk Skoliosis, Ternyata Bisa Rusak Kesehatan Paru-paru hingga Ginjal Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan