HerStory, Jakarta —
Semakin hari, harga kebutuhan pokok semakin naik, benar gak Moms?
Nah itulah mengapa kamu harus bisa memitar otak untuk mencari masakan yang murah dan mudah untuk bisa menghemat uang belanja bulanan.
Untuk itu, simak yuk beberapa resep yang bisa kamu sontek yang sudah dilansir dari beberapa sumber ini!
1. Orek tempe pedas
Bahan:
- 500 gram tempe
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 100 ml air
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 8 buah cabai merah, haluskan
- 1 sdm larutan asam jawa
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 2 sdm gula merah, iris tipis
- 1 sdt garam
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
- Pertama-tama potong dadu tempe, goreng hingga agak kering ya, Bunda. Angkat kemudian tiriskan.
- Setelah itu tumis bawang putih dan cabai merah yang telah dihaluskan sampai harum.
- Masukkan air dan larutan asam, daun salam, lengkuas, gula merah, dan garam. Masak hingga mendidih ya, Bunda.
- Tuangkan tempe yang sudah goreng ke dalamnya. Aduk sampai bumbu meresap dan mengering.
- Orek tempe pedas siap disajikan bersama keluarga. Santap selagi hangat ya, Bunda
2. Sambal Terong Teri
Bahan:
- 5 buah terung ungu,
- 1 ons teri asin,
- 5 siung bawang merah (iris tipis),
- 2 lembar daun jeruk (robek menjadi dua),
- 1 lembar kecil daun kunyit (simpulkan),
- garam secukupnya,
- penyedap rasa secukupnya, dan
- minyak goreng secukupnya.
- 10 buah cabai merah besar atau keriting,
- 5 buah cabai rawit,
- 2 siung bawang putih, dan
- 1 buah tomat merah besar.
Cara membuat:
- Potong terung sesuai selera, lalu cuci bersih dan tiriskan. Kemudian, lumuri terung dengan garam;
- Bersihkan ikan teri dari kotoran dan kepalanya, lalu cuci dan tiriskan;
- Ulek cabai merah besar, cabai rawit, bawang putih, dan tomat sampai agak halus. Beri sedikit garam;
- Goreng terung hingga kecokelatan. Kemudian, goreng ikan teri sampai agak sedikit kering dan berwarna kuning-keemasan;
- Tumis irisan bawang merah sampai wangi. Tambahkan daun jeruk dan daun kunyit serta masak sampai cukup layu;
- Tuang cabus halus dan tambahkan penyedap sesuai selera. Masak dengan api sedang sampai matang;
- Diamkan sebentar selama lima menit sambal yang sudah matang;
- Tambahkan terung dan teri goreng. Aduk hingga merata, sambal terong ikan teri sajikan.
Baca Juga: Enak Tapi Sederhana, Ini Resep Tofu Jamur Enoki yang Maknyus Banget, Sajikan dengan Nasi Hangat Paling Mantap!
Baca Juga: Resep Rendang Jengkol untuk Makan Siang, Rasanya Maknyus Moms, Cobain Yuk!