Menu

Kenalan dengan Selly Adriatika, Perempuan Paling Berpengaruh di Dunia Public Relation

31 Januari 2025 16:00 WIB
Kenalan dengan Selly Adriatika, Perempuan Paling Berpengaruh di Dunia Public Relation

Selly Adriatika, Sosok Wanita Paling Berpengaruh Dunia PR (istimewa)

HerStory, Jakarta —

Beauty, dalam dunia yang penuh dengan dinamika dan perubahan cepat seperti sekarang ini, peran seorang ahli public relations (PR) sangat penting, lho. Mereka tidak hanya bertugas mengelola komunikasi perusahaan, tetapi juga harus bisa menjembatani hubungan antara organisasi dan publik secara positif.

Nah, salah satu nama perempuan yang selalu mencuri perhatian di dunia PR Indonesia adalah Selly Adriatika, sosok perempuan yang kini menjadi salah satu tokoh PR paling berpengaruh di Tanah Air, lho.

Perjalanan Karier Selly Adriatika

Beauty, Selly Adriatika dikenal luas atas perjalanannya memajukan dunia public relations di Indonesia. Saat ini, ia menjabat sebagai Kepala Divisi Hubungan Kelembagaan di MIND ID, perusahaan Holding Industri Pertambangan yang merupakan bagian penting dari BUMN Indonesia. Gak sampai situ saja, baru-baru ini, ia mendapat penghargaan sebagai Tokoh PR Berpengaruh versi MAW Talk Awards (MTA) 2024. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusinya yang besar dalam mengembangkan PR di sektor lembaga publik.

Dalam pidatonya setelah menerima penghargaan, Selly mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian tersebut. 

"Kami konsisten menambah ilmu, dan membuka wawasan sehingga kami dapat mengawal perusahaan dapat memiliki brand, reputasi dan hubungan publik yang baik," tutur Selly dikutip dari Warta Ekonomi.

Penghargaan ini, menurut Chairman MAW Talk Asmono Wikan sebagai bentuk apresiasi kepada Selly Adriatika sebagai tokoh Public Relation yang sangat berpengaruh serta memiliki segudang wawasan serta pengalaman.

"Kami percaya kiprah beliau di bidang Public Relation benar-benar memberikan dampak bagi masyarakat. Khususnya bagi MIND ID yang bergerak di industri pertambangan," tutur Asmono.

Di sisi lain, Selly menjelaskan jika saat ini memasuki era implementasi sustainability di Indonesia sehingga hal itu jadi topik krusial. Di dunia komunikasi, sustainability dimaknai dengan penyelesaian tugas secara konkret dengan tujuan pembangunan hubungan masyarakat yang positif jangka panjang.

Selly pu percaya bahwa tugas seorang PR tidak sekadar sebagai “delivery man” yang hanya menyampaikan pesan. Seorang PR harus mampu menjadi konsultan yang proaktif, memberikan umpan balik dan rekomendasi yang bernilai tambah, serta membangun kepercayaan yang kuat antara perusahaan dan publik. Sebagai contoh, dalam menghadapi isu-isu lingkungan, Selly mengutamakan pendekatan konstruktif, dengan mengawal program perusahaan yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan, bukan sekadar menanggapi berita negatif.

"Seperti isu-isu lingkungan. Daripada sekadar menyangkal berita-berita negatif, kami fokus mengawal program perusahaan untuk menyelesaikan isu-isu terkait dengan dampak lingkungan, baik dari sisi operasional maupun CSR," imbuhnya.

Capaian di Dunia PR yang Mengesankan

Selly memulai kariernya di dunia PR dengan mengelola komunikasi di sejumlah perusahaan besar, termasuk di BNI. Di BNI, Selly berhasil membangun citra bank sebagai pionir dalam Green Banking, sebuah upaya untuk mendukung pembangunan berkelanjutan melalui layanan perbankan yang ramah lingkungan. Di bawah kepemimpinannya, BNI meraih Gold Rank – Asia Sustainability Reporting Rating selama dua tahun berturut-turut, serta penghargaan Gold Winner Inhouse Magazine Award selama tiga tahun berturut-turut.

Selly juga berhasil mengelola komunikasi internal di BNI dengan sangat baik, hingga akhirnya membawa BNI meraih BUMN Corporate Communications and Sustainability Summit (BCOMSS) dari Menteri BUMN Erick Thohir. Prestasi ini membuktikan kemampuannya dalam menciptakan hubungan yang solid dan komunikatif, baik di internal maupun eksternal perusahaan.

Kinerja Selly di MIND ID

Saat ini, di MIND ID, Selly terus memperkuat reputasi perusahaan dengan membawa MIND ID meraih penghargaan The Most Sustainable Communication Company in Energy & Mining Sector dalam acara Nusantara TV Sustainability Communications Award 2024. Di tangan Selly, MIND ID juga berhasil mendapatkan penghargaan Best Corporate Action Handling dari Menteri BUMN Erick Thohir, sebuah prestasi yang semakin mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin PR yang handal.

Selly Adriatika adalah contoh nyata dari seorang perempuan yang tidak hanya sukses di dunia profesional, tetapi juga mampu membawa perubahan positif yang berdampak luas. Sebagai seorang ibu dan pemimpin, ia berhasil menyeimbangkan karier dan kehidupan pribadi, dan tetap menginspirasi banyak orang untuk berprestasi dan memberikan yang terbaik di bidangnya.

Baca Juga: Mengintip Kisah Lanny Siswandi yang Sukses Bangun Toko Oleh-oleh Bu Rudy di Surabaya

Baca Juga: Kisah 3 Srikandi Meraih Medali Pertama untuk Indonesia, Intip Yuk Profilnya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan