Menu

Punya Banyak Manfaat, Ternyata Lobak Putih Bisa Turunkan Tekanan Darah Tinggi!

13 September 2021 22:35 WIB
Punya Banyak Manfaat, Ternyata Lobak Putih Bisa Turunkan Tekanan Darah Tinggi!

Manfaat lobak putih (Freepik.com/EditedByHerstory)

Meningkatkan imunitas tubuh

Lobak putih mengandung mineral dan vitamin seperti vitamin B, C dan K. Kandungan lobak putih itu tentunya sangat bermanfaat untuk kesehatan. Termasuk menjaga sistem imunitas tubuh dan melindungi tubuh terserang pilek maupun batuk.

Setengah cangkir lobak setiap hari memiliki hampir 15 persen asupan vitamin C harian. Vitamin C tidak hanya meningkatkan sistem kekebalan, tetapi juga membantu mengatur metabolisme.

Detoks tubuh dari bahaya kanker

Lobak putih juga mengandung senyawa yang dapat mencegah perkembangan tumor. Dilansir dari Healthline, sifat antikanker dari lobak dapat membantu mencegah kanker.

Lobak mengandung senyawa isothiocyanates yang membantu membersihkan tubuh dari zat penyebab kanker. Bahkan isothiocyanate pada lobak berpotensi menyebabkan kematian sel pada beberapa lini sel kanker.

Mengobati flu dan batuk yang berkepanjangan

Lobak telah digunakan sebagai obat tradisional selama berabad-abad. Jenis sayuran ini dapat mengobati banyak kondisi seperti demam dan batuk.

Buatlah parutan lobak putih dan peras airnya. Campurkan air perasan lobak dengan gula secukupnya dan biarkan semalaman. Kemudian minum obat herbal tersebut satu kali sehari.

Itulah 5 manfaat lobak putih untuk kesehatan. Sudah tertarik mencobanya?

Baca Juga: Bikin Darah Tinggi Anjlok, Ini 5 Makanan Tinggi Protein untuk Turunkan Tekanan Darah, Cuss Langsung Coba Moms!

Baca Juga: Catat! 2 Minuman yang Kudu Beauty Hindari Agar Terbebas dari Hipertensi

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan