Menu

Rutin Makan Buah Apel, Khasiat Ini yang akan Kamu Dapat Ketika Mengonsumsinya!

11 Mei 2020 14:00 WIB
Rutin Makan Buah Apel, Khasiat Ini yang akan Kamu Dapat Ketika Mengonsumsinya!

Buah Apel (Unsplash/Matheus Cenali)

HerStory, Depok —

Dari dulu buah apel dipercaya dapat menjaga kesehatan tubuh. Hal ini tentu dibuktikan dari berbagai macam penelitan mengenai buah apel. Apel merupakan buah yang memiliki rasa manis, asam, dan beraroma wangi yang enak untuk dimakan atau dijadikan jus. Untuk menjaga kesehatan tubuh, para ahli menganjurkan memakan sebutir apel selain berolahraga dan makan dengan pola yang sehat.

Dilansir dari The Daily Meal, Senin (11/05/2020) berikut khasiat yang akan kamu rasakan setelah rutin memakan buah apel ini. Wah, apa saja ya?

Baca Juga:Selain untuk Kesehatan Jantung, Buah Ceri Juga Memiliki Manfaat Lainnya! Apa Saja Ya?

Meningkatkan daya memori

Mengonsumsi buah apel dipercaya dapat membuat kamu jauh lebih pintar. Menurut penelitian yang dilakukan pada tahun 2006, bahwa dengan mengonsumsi buah apel dapat membantu kesehatan otak dan meningkatkan daya ingat (memori). Dan juga, memakan satu buah apel rutin setiap hari dapat membuat kamu terhindar dari demensia atau yang disebut pelupa.

Bagus untuk kesehatan usus

Apel memiliki kandungan pectin yang berfungsi sebagai prebiotik. Kandungan prebiotik di dalam apel sangat baik untuk usus karena berfungsi menjaga kesehatan usus dan juga sebagai pemberi makan pada bakteri usus “baik” yang tumbuh subur di perut.

Baca Juga: 12 Manfaat Cuka Sari Apel Bagi Tubuh, Wajib Coba! 

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Buah apel mengandung berbagai vitamin, salah satunya vitamin C. Vitamin C dipercaya dapat membantu meningkatkan system kekebalan tubuh kamu. Jika kamu memiliki imunitas tubuh baik, maka kamu akan terhindar dari berbagai macam risiko penyakit biasa dan serius. 

Baca Juga: Jangan Dikupas, Ini Lho Manfaat Konsumsi Apel dengan Kulitnya, Ternyata Bisa Kontrol Berat Badan!

Baca Juga: Pecinta Apel Kumpul! Enak dan Bergizi, Ini Resep Apple Cake yang Yummy dan Cocok Jadi Camilan Keluarga! Si Kecil Pasti Nagih!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.