Menu

Es Kopi vs Kopi Panas, Mana yang Lebih Sehat Ya? Begini Penjelasan Dokter

24 September 2021 10:05 WIB
Es Kopi vs Kopi Panas, Mana yang Lebih Sehat Ya? Begini Penjelasan Dokter

Kopi. (Pixabay/Christoph)

HerStory, Bogor —

Beauty, apakah kamu seorang coffeholic? Lantas, jenis kopi apa yang kamu sukai, kopi panas atau es kopi?

Namun, sebelum memahami tentang es kopi dan kopi panas itu sendiri, dr. Alberta Jesslyn Gunardi. BMedSc Hons, di laman KlikDokter, memaparkan bahwa ada beberapa manfaat kopi yang perlu kamu ketahui, Beauty.

Pertama, karena mengandung kafein yang merupakan golongan stimulan, maka manfaat minum kopi adalah dapat membantu mengurangi rasa lelah dan meningkatkan energi.

Kemudian, beberapa penelitian menunjukkan bahwa kafein dapat meningkatkan laju metabolisme sampai 3-11 persen. Tak berhenti di situ, dalam sebuah studi, wanita yang minum empat cangkir kopi sehari memiliki risiko 20 persen lebih rendah untuk mengalami depresi.

Selanjutnya, menurut studi yang dikumpulkan dari 18 penelitian yang melibatkan 457.922 orang, minum satu cangkir kopi setiap hari dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2 sebanyak 7 persen. Kopi yang dianjurkan adalah kopi hitam tanpa gula.

dr. Alberta pun bilang, penelitian menunjukkan bahwa kandungan antioksidan pada kopi dapat lebih tinggi daripada sayur dan buah-buahan. Satu cangkir kopi mengandung vitamin A, B, C, dan mineral seperti kalium.

Nah, dari segi manfaat, sebenarnya es kopi memiliki manfaat nutrisi yang sama dengan kopi hangat, karena menambahkan es pada kopi tidak mengubah komponen bioaktif pada minuman tersebut.

Meski demikian, salah satu jenis es kopi yang dinamakan cold brew dikatakan memiliki manfaat kesehatan yang melebihi kopi panas dan es kopi lainnya.

Baca Juga: Jarang Banyak Orang yang Tahu, Ternyata Minum Kopi Campur Kapulaga Banyak Manfaatnya Lho, Apa Saja?

Baca Juga: Gak Usah Pakai Gula, 4 Rempah Ini Bisa Bikin Tambah Nikmat, Salah Satunya Kapulaga!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.