Menu

Rendah Kalori, Lima Minuman Ini Kaya Nutrisi dan Bisa Jaga Berat Badan, Lho!

08 Oktober 2021 12:35 WIB
Rendah Kalori, Lima Minuman Ini Kaya Nutrisi dan Bisa Jaga Berat Badan, Lho!

Ilustrasi berat badan belum turun setelah melahirkan. (Freepik/jcomp)

HerStory, Depok —

Kita semua tahu minum air dan tetap terhidrasi adalah salah satu cara sederhana dan efektif untuk meningkatkan kesehatan. Menjaga hidrasi akan membuat tubuh bekerja dengan baik dan fungsi tubuh berjalan lancar.

Namun, tentu kita juga harus memperhatikan minuman yang kita minum. Karena saat ini banyak minuman yang mengandung kadar gula yang sangat tinggi, pada akhirnya membuat kalori dalam tubuh menjadi berlebih.

Solusinya, sudah jelas, pilihlah minuman rendah kalori untuk menghindari gula berlebih. Minuman rendah kalori juga sangat cocok bagi Beauty yang sedang menjalankan program diet dan menjaga berat badan.

Menariknya, minuman sehat ini juga bisa Beauty buat sendiri di rumah. Melansir dari tailormadehealth.com, berikut beberapa minuman rendah kalori yang sehat dan penuh nutrisi.

Infused Water

Minuman rendah kalori yang pertama adalah infused water. Selama musim panas, tubuh cenderung menggunakan lebih banyak air untuk menjaga suhu tubuh tetap dingin, itulah kenapa sangat penting untuk tetap terhidrasi.

Air tidak mengandung lemak, protein, atau karbohidrat. Jadi, secara teknis, air ini bahkan bukan minuman berkalori rendah. Namun, terkadang air putih saja nggak cukup menarik. Jadi, ada cara yang bagus untuk menambahkan sedikit rasa tanpa menambahkan gula yang tak perlu adalah dengan memasukkan buah favorit ke dalam air putih.

Setelah menambahkan buah atau rempah favorit ke dalam air, diamkan di lemari es selama beberapa jam. Ini memberi air waktu yang dibutuhkan untuk menyerap semua rasa dan beberapa manfaat kesehatan dari bahan-bahannya.

Baca Juga: Sering Lapar Tiba-tiba Saat Malam Hari? 7 Buah Ini Jadi Solusi Tepat untuk Mengatasinya Kalau Beauty Sedang Diet

Baca Juga: Ini Metode Diet yang Dilakukan Ranty Maria Biar Berat Badan Tetap Ideal, Mau Ikuti Gak Nih Beauty?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan