Menu

Kumpulan Resep Olahan Singkong, Mudah Dibuat dan Pastinya Enak

19 Januari 2022 16:00 WIB
Kumpulan Resep Olahan Singkong, Mudah Dibuat dan Pastinya Enak

Singkong (Freepik/Edited By HerStory)

Singkong karamel

Bahan-bahan:

- 1 kg singkong kupas, cuci bersih

- 250 gr gula merah, potong-potong kecil

- 3 sdm gula pasir

- Garam secukupnya

- 200 ml air

- Daun pandan

Cara membuat:

a. Rebus singkong bersama gula dan daun pandan. Setelah air mulai berkurang, masukkan gula pasir dan garam.

b. Tunggu hingga singkong empuk dan gula menjadi karamel.

Singkong goreng merekah

Bahan-bahan:

- 1 kg singkong, cuci bersih

- 1 sdt ketumbar bubuk

- 1/2 sdt kunyit bubuk

- garam secukupnya

- air untuk merebus singkong

- air es untuk rendaman singkong

Cara membuat:

a. Rebus singkong dalam air mendidih sekitar 10 menit atau sampai empuk, tiriskan.

b. Saat masih panas, masukkan singkong ke dalam air es yang sudah dicampur kunyit, ketumbar, dan garam.

c. Aduk sampai merata, lalu simpan di kulkas sampai satu jam agar bumbu meresap.

d. Tiriskan singkong, lalu goreng sampai warnanya kuning keemasan. Siap disajikan.

Baca Juga: Sagar dan Manis, Ini Resep Melon Sago yang Creamy dan Cocok Temani Akhir Pekan, Si Kecil Pasti Girang Nih Moms!

Baca Juga: Resep Buko Pandan Premium yang Rasanya Creamy, Ini Lho Rahasianya Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Cherryn Lagustya