Menu

Bisa Turunkan Tekanan Darah Hingga Kolesterol, Ini Sederet Manfaat Kol yang Bikin Kaget!

01 Maret 2022 10:00 WIB
Bisa Turunkan Tekanan Darah Hingga Kolesterol, Ini Sederet Manfaat Kol yang Bikin Kaget!

Sayur kol. (iStockphoto/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Sayur kol atau kubis pasti sudah enggak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Sayur kol ini memiliki kandungan nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan.

Utamanya, sayur kol mengandung serat, vitamin, dan mineral seperti kalium. Kol juga tergolongan mengandung tinggi vitamin C.

Selain enak dan mudah diolah, sayur kol rupanya memiliki berbagai manfaat kesehatan yang sayang jika dilewatkan. Sudah tahu belum?

Melansir dari laman Healthline, berikut ini beberapa manfaat kol yang perlu kamu tahu. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Menurunkan tekanan darah

Menurut penelitian, sayur kol dapat membantu menurunkan tekanan darah. Pasalnya, kol menganduung kalium yang fungsinya untuk membantu mengatur tekanan darah dengan menangkal efek natrium dalam tubuh.

Baca Juga: Gak Cuma Baik untuk Kesehatan Jantung, Ini 3 Manfaat Konsumsi Buah Alpukat yang Mujarab untuk Kesehatan Tubuh, Catat Ya Moms!

Baca Juga: Jantung Sering Berdebar Kencang Secara Tibat-tiba, Tanda Sakit Apa? Tiati dengan 4 Gangguan Kesehatan Ini Beauty...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.