Menu

Besar Berkat Go-Digital, UMKM Perhiasaan Asal Bali Jewel Rocks Unjuk Gigi di Paris Fashion Week 2022

10 Maret 2022 18:23 WIB
Besar Berkat Go-Digital, UMKM Perhiasaan Asal Bali Jewel Rocks Unjuk Gigi di Paris Fashion Week 2022

Jewel Rocks berhasil mendapatkan undangan untuk menampilkan koleksinya dalam perhelatan Paris Fashion Week Showroom dalam program ‘Indonesian Designers in Paris by L'Adresse Paris Agency’. (Istimewa/Edited By HerStory)

Sementara itu, pemilik usaha Jewel Rocks, Imelda Widjaja mengatakan, bisnisnya ini dimulai sejak 2006 silam. Ia mengaku terinspirasi dari hobi mengumpulkan perhiasan sebagai cendera mata setiap kali sedang bepergian. Hingga akhirnya, Imelda pun berpikir untuk mencoba membuat perhiasan sendiri.

Jewel Rocks sendiri menghadirkan perhiasan dan cindera mata yang dibuat dengan perpaduan batu mulia hingga perak.

“Saya akhirnya mendapatkan ide untuk membuat perhiasan modern yang bisa menjadi memori atau oleh-oleh tanpa meninggalkan unsur tradisi mulai dari teknik maupun tema,” beber Imelda.

Dengan bermodalkan Rp 500 ribu, Imelda bilang, kini Jewel Rocks telah memiliki 10 karyawan. Menariknya, para pengrajin yang merancang Jewel Rocks ini adalah para wanita lho Beauty.

Dalam menjalankan usahanya, Imelda mengaku ia berkolaborasi dengan sejumlah pengrajin perak, resin, manik kaca dan pembuat warna natural yang tersebar di Bali, Jawa Timur dan Bandung. Bahkan kata Imelda, dalam sebulan Jewel Rocks bisa mendapat pesanan hingga 150 pieces.

Terkait hal itu, Imelda menuturkan bahwa platform belanja digital seperti Tokopedia turut membantu omzet penjualan.

“Selama pandemi, platform digital seperti Tokopedia sangat membantu bisnis kami. Dalam sebulan kami bisa mendapatkan hingga 150 pesanan dari Sabang sampai Merauke. Bahkan omzet kami pada 2021 meningkat tiga kali lipat dibandingkan 2020,” jelas Imelda.

Untuk perhelatan Paris Fashion Week ini, Imelda mengaku telah menyiapkan 10 desain baru yang belum diluncurkan di Indonesia, serta memamerkan koleksi favorit pelanggan dari Jewel Rocks. 

“Harapannya, saya bisa membawa nama Indonesia melalui ajang ini sehingga pembeli di kancah internasional bisa melirik potensi usaha lokal yang semakin banyak dan berkualitas,” tutup Imelda. 

Nah Beauty, itu dia sekilas informasi tentang Jewel Rocks yang masuk ke Paris Fashion Week Showroom. Semoga UMKM lokal semakin menunjukkan potensi terbaiknya ya!

Baca Juga: Suasana Makin Gerah, Tokopedia Spill 5 Tips Pilih Baju di Musim Panas, Penting Banget yang Menyerap Keringat

Baca Juga: Cara Manfaatkan AI dari Perfect Corp untuk Memilih Perhiasan dan Jam Tangan yang Cocok untuk Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan