Menu

10 Trik Mudah Cegah Diabetes, Penyakit Metabolik yang Mematikan

21 Maret 2022 08:46 WIB
10 Trik Mudah Cegah Diabetes, Penyakit Metabolik yang Mematikan

Penyakit Diabetes. (Pixabay/Tumisu)

HerStory, Jakarta —

Diabetes adalah penyakit metabolik dan salah satu penyakit kronis yang paling banyak diderita masyarakat di seluruh dunia. Masalah kesehatan ini seringnya disebabkan oleh gaya hidup tak sehat.

Diabetes dikaitkan dengan banyak penyakit lain, seperti penyakit jantung, Alzheimer dan gagal ginjal. Namun, kabar baiknya, risiko diabetes pada pradiabetes dan diabetes tipe 2 dapat dicegah dengan tips kesehatan sederhana.

Dilansir dari Boldsky (21/3/2022) berikut trik mudah dan efektif untuk mencegah diabetes yang mematikan jika tak diatasi dengan serius:

1. Rutin Jogging

Para ahli menyarankan bahwa berjalan kaki 15 menit setelah setiap makan efektif untuk mengurangi kadar gula darah sepanjang hari.

Jogging atau berjalan cepat bisa merangsang sekresi insulin dari pankreas. Ketika insulin yang cukup disekresikan ke dalam darah Anda, risiko diabetes secara otomatis akan berkurang. 

2. Berolahraga Secara Teratur

Penelitian telah menunjukkan bahwa setidaknya 30 menit olahraga sehari atau 4 kali seminggu dapat mengurangi risiko terkena diabetes hingga 80 persen.

Olahraga teratur membantu meningkatkan jumlah reseptor insulin yang memungkinkan tubuh memanfaatkan hormon insulin lebih efisien.

Baca Juga: Diabetes Minggat, Ternyata Jahe Bisa Jadi Obat Mujarab Hempas Penyakit Kronis! Gimana Sih Cara Konsumsinya?

Baca Juga: Waspada! Ini 4 Makanan yang 'Haram' Dikonsumsi Penderita Diabetes, Nomor 1 Jadi Favorit Banget Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan