Menu

Indonesia Most Powerful Women Awards 2022, Kali Kedua HerStory Apresiasi Para Pemimpin Perusahaan Wanita Inspiratif

26 April 2022 08:48 WIB
Indonesia Most Powerful Women Awards 2022, Kali Kedua HerStory Apresiasi Para Pemimpin Perusahaan Wanita Inspiratif

HerStory Apresiasi Para Pemimpin Perusaahan Wanita Lewat Indonesia Most Powerful Women Awards 2022. (Dok. HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, dewasa ini keterlibatan wanita di dunia kerja sangatlah penting diwujudkan terutama dalam meningkatkan kesetaraan gender di lingkungan profesional. Dan, perusahaan pun harus turut menjunjung serta menciptakan budaya inklusif yang memang bisa menghargai pendapat dan juga nilai-nilai yang dimiliki setiap individu.

Nah, untuk bisa mencapai kesetaraan gender tersebut, tentunya perusahaan pun perlu peran aktif dari seluruh pihak untuk bisa menciptakan kebudayaan kesetaraan gender yang mendukung wanita untuk dapat berkembang, dan tentunya berkreasi di dunia kerja.

Namun, meski telah menerapkan berbagai program kesetaraan gender di lingkungan kerja, perusahaan di Indonesia pun dituntut untuk mengambil langkah-langkah konkrit dalam mempromosikan budaya kolaboratif dan juga bisa memberikan exposure yang memang lebih besar untuk karyawan wanita, dan tentunya juga upah yang sesuai untuk pekerjaan yang setara dengan pria.

Untuk mewujudkannya, peran wanita, terutama para pemimpin wanita pun dirasa memang sangat penting, terutama dalam menumbuhkan kesetaraan gender yang bisa mendorong budaya lingkungan kerja inklusif. Selain itu, tentunya lebih jauh lagi peran pemimpin wanita ini juga dapat menopang pertumbuhan ekonomi dan juga pengembangan potensi pemulihan ekonomi nasional untuk lebih cepat terlaksana.

Oleh karena itu HerStory pun memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para pemimpin wanita yang dengan konsisten melakukan inovasi, adaptasi, bahkan pengembangan bisnis dalam kegiatan perusahaan yang melindungi melalui penghargaan perusahaan melalui penghargaan Indonesia Most Powerful Women Awards 2022: Empowering Women, Inspiring Change.

Fyi Beauty, penghargaan pada tahun ini merupakan penghargaan kedua kalinya yang diberikan HerStory kepada para wanita yang terus melakukan inovasi dan perkembangan di setiap sektor industri.

Adapun, tema Empowering Women, Inspiring Change ini dipilih karena peran wanita terutama sebagai seorang pemimpin dapat memberikan kontribusi pada peningkatan lingkungan kerja yang inklusif dan pengembangan potensi wanita yang lebih maksimal.

Baca Juga: Women Empowerment Companies Awards 2023: HERitage of Equality' E-Awarding HeStory untuk Capai Kesetaraan Gender, Simak Yuk Pemenangnya!

Baca Juga: HerStory Apresiasi Perusahaan dengan Program CSR yang Berorientasi pada Wanita Lewat Women-Oriented CSR Awards 2023, Ini Daftar Pemenangnya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: