Menu

Resep Kari Ayam yang Gurih dan Nikmat, Bikin Makan Terus!

06 Juni 2022 12:00 WIB
Resep Kari Ayam yang Gurih dan Nikmat, Bikin Makan Terus!

Kari Ayam (resepedia/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Di Indonesia, masakan kari menjadi salah satu masakan favorit banyak orang. Kari biasanya diolah dengan bahan utama daging sapi atau kambing. Namun, kamu bisa mengubah dengan daging ayam yang jauh lebih ekonomis.

Kari memiliki yang yang menggoda, dan rasa rempahnya yang kuat dan khas banget. Aroma dari masakan kari ayam ini sangat menggoda sekali, wajar saja jika kamu jadi nafsu makan ketika disajikan kari ayam.

Buat kamu yang mau coba buat kari ayam di rumah, simak resep selengkapnya di bawah ini dari Yummy.co.id

Kari Ayam

Bahan:

  • 1 kg ayam potong-potong
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun dalam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang daun kari
  • 800 ml Indomilk UHT Full Cream
  • 250 ml air
  • 1 sdm garam
  • 1 sdm gula pasir

Bumbu halus:

  • 8 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 sdt biji merica
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 ruang kunyit
  • 1/2 ruas jahe
  • 50 ml minyak goreng

Cara membuat:

  1. Haluskan seluruh bumbu halus
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masak hingga matang. Masukan daun salam, daun jeruk dan sereh
  3. Tambahkan ayam aduk hingga merata masukan air, masak hingga mendidih
  4. Tambahkan Indomil UHT Full Cream, garam, merica, gula dan daun kari
  5. Aduk perlahan hingga matang, sajikan

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Resep Mie Kari Viral di Jakarta, Gak Perlu Antre Bisa Bikin Sendiri di Rumah!

Baca Juga: Resep Ayam Bumbu Kecombrang, Harum dan Kriuknya Bikin Nasi Ludes!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan