Menu

Moms, Anak Kebiasaan Menggigit Kuku? Yuk, Hentikan Kebiasaan Si Kecil dengan Cara Ini!

28 September 2020 10:30 WIB
Moms, Anak Kebiasaan Menggigit Kuku? Yuk, Hentikan Kebiasaan Si Kecil dengan Cara Ini!

Anak sedang menggigit kukunya. (verywellfamily.com/Getty images)

3. Cari sumber masalahnya

Cara ini sangat penting dilakukan untuk menghentikan kebiasaan menggigit kuku yang dilakukan oleh si kecil. Jika Moms menemukan sumber masalahnya dikarenakan rasa cemas atau stres yang dialami oleh si kecil, cobalah buat mereka nyaman dan pelan-pelan membuat mereka menceritakan apa yang membuatnya cemas.

Berikan masukan agar si kecil dapat merasa lebih tenang dan mengurangi rasa stresnya.

4. Jelaskan dampak buruk dari menggigit kuku

Cobalah berikan penjelasan pada si kecil yang memiliki kebiasaan menggigit kuku. Jelaskan pada mereka apa saja dampak yang akan mereka alami terlebih jika kebiasaan ini terus menerus dilakukan. Cara ini dapat membuat anak lebih paham dan enggak lagi mengulangi kebiasaan buruknya.

5. Tegas

Tegas sangat berbeda dengan marah, ya, Moms. Jika Moms melihat si kecil menggigit kukunya, katakanlah “Stop!” dengan nada yang tegas agar si kecil dapat mengerti apa yang sedang ia lakukan merupakan sesuatu yang buruk. Moms harus lakukan dengan konsisten, ya.

Nah, itu dia tips agar si kecil enggak lagi menggigit kukunya. Silakan dicoba ya, Moms!

Baca Juga: Jeritan Ibu Korban Dugaan 'Parental Abduction', Juangkan Keadilan Demi Bertemu Anak: Di Mana Peran Penegak Hukum?!

Baca Juga: Waspada Kebotakan Dini! Ini 7 Kebiasaan yang Bikin Rambut Rontok Parah, Kamu Sudah Tahu Belum?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan